7 Orang Tewas Tertabrak KA Relasi Pasar Senen - Malang
jpnn.com, JAWA BARAT - Tujuh orang meninggal dunia dalam kecelakaan antara mobil Daihatsu Terios Nopol E.1826.RA dengan KA.144 (Jayabaya) Relasi Stasiun Pasar Senen - Malang di Stasiun Hargelis sampai Cilegeh, Sabtu (29/6) siang.
Tabrakan ini terjadi di perlintasan tidak resmi, atau tanpa palang pintu yang menghubungkan antara Desa Jaya Mulya Kecamatan Kroya, Indramayu.
"Info yang kami terima, mobil Daihatsu Terios yang melintas di perlintasan tersebut langsung melintas tanpa tengok kanan dan kiri, bersamaan dengan datangnya KA.Jayabaya, Relasi Pasar Senen - Malang, dengan jumlah rangkaian delapan kereta ekonomi dan satu kereta makan, dengan jumlah kapasitas 608 penumpang," ujar VP Publik Relation PT KAI Edy Kuswoyo.
Mobil Daihatsu Terios tersebut berhasil dievakuasi oleh petugas dibantu oleh warga setempat, pada pukul 15.50 WIB.
Kemudian pada pukul 20.00 WIB mobil Daihatsu Terios tersebut di derek untuk di bawa ke Pos Lantas Lingkar Indramayu.
"7 orang meninggal di Bawa Ke RSU Bhayangkara Losarang Indramayu, korban warga sekitar Desa Sarimulya Kab. Indramayu," jelas Edy.(chi/jpnn)
Tabrakan ini terjadi di perlintasan tidak resmi, atau tanpa palang pintu yang menghubungkan antara Desa Jaya Mulya Kecamatan Kroya, Indramayu.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Januari Hingga Oktober 2024, KAI Group Layani 344.328.157 Penumpang KA PSO
- KAI & BNI Resmikan Penamaan Stasiun Dukuh Atas BNI
- Asyik, KAI Divre III Palembang Berikan Diskon Tiket Kereta Api Saat Libur Pilkada 2024
- KAI Daop 2 Bandung Antisipasi 73 Titik Rawan Bencana saat Musim Hujan
- 8 Orang Tewas Gegara Menerobos Palang Perlintasan Kereta Api Daop 2 Bandung
- KAI Perkuat Komitmen Menjaga Keandalan Prasarana Kereta Api