78 Anggota Fraksi Gerindra DPR Relakan Sebagian Gaji untuk Korban Banjir Kalsel
jpnn.com, JAKARTA - Komitmen Partai Gerindra dalam membantu korban banjir di Kalimantan Selatan dibuktikan nyata.
Bantuan yang berasal dari gaji 78 anggota Fraksi Partai Gerindra di DPR RI itu disalurkan kepada lebih dari 4.000 pengungsi di Kecamatan Kurau, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan pada Rabu (27/1).
Penyerahan bantuan yang dihadiri langsung oleh Sekretaris jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani itu dilakukan secara simbolis kepada Ketua DPD Partai Gerindra Kalimantan Selatan, Abidin serta Bupati Tanah laut, H Sukamta.
Bantuan tersebut katanya merupakan bentuk kepedulian Partai Gerindra kepada masyarakat Kalimantan Selatan yang kini mengalami musibah.
"Hari ini kami menyerahkan bantuan dari Partai Gerindra, bantuan diperoleh dari potongan gaji DPR RI dan sumbangan dari kader-kader Partai Gerindra lainnya, termasuk pengurus Partai Gerindra perwakilan Hongkong," ungkap Ahmad Muzani melalui keterangan tertulis.
Bantuan tahap pertama itu lanjutnya, terdiri dari sebanyak 22 jenis kebutuhan pokok yang dibutuhkan para pengungsi.
Antara lain kebutuhan pangan, air mineral, sembako, obat-obatan, perlengkapan ibadah, sampai dengan kebutuhan bayi serta kebutuhan perempuan.
Penyerahan bantuan tahap pertama yang difokuskan kepada warga Kecamatan Kurau itu diungkapkan Ahmad Muzani sengaja dilakukan.
Bantuan tersebut katanya merupakan bentuk kepedulian Partai Gerindra kepada masyarakat Kalimantan Selatan yang kini mengalami musibah
- Gempa Berkekuatan 5,2 Magnitudo Guncang Sukabumi Bagian Tenggara
- Cuaca Ekstrem, Megawati Serukan kepada Pemerintah Siapkan Upaya Mitigasi Menghadapi Bencana
- Bencana Longsor di Temanggung Tewaskan Satu Warga
- Banjir di Bangli Menewaskan Seorang Bocah Tewas
- Petugas Salurkan Bantuan ke Daerah Terisolasi di Sukabumi
- Ratusan Rumah di Karawang Terendam Banjir Rob