79 Ribu Polisi Amankan Natal-Tahun Baru
Selasa, 22 Desember 2009 – 19:05 WIB
JAKARTA—Sebanyak 79.154 personel polri akan dikerahkan untuk mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru mendatang. Jumlah itu disebar di sejumlah pusat-pusat perayaan kelahiran Yesus Kristus itu, di seluruh Indonesia. Dari jumlah personel itu, 560 diantaranya berasal dari mabes polri yang akan diperbantukan ke polda-polda. Antara lain personil Brimob dan Polisi Air dan Udara, yang akan disebar mengamankan perairan dan udara. Dari laut sejumlah kapal patroli telah disiapkan untuk membantu pengamanan kewilayahan. Demikian halnya dari udara, masing-masing polda telah memiliki sebuah helikopter. Ini akan diperkuat dengan armada pesawat angkut yang disiagakan di mabes.
Personel tersebut berasal dari seluruh polda, yang telah diinstruksikan melakukan pengamanan khusus Natal dan Tahun Baru. Pengamanan ini merupakan pengamanan rutin bertajuk Operasi Lilin 2009. ''Besok (23/12) gelar pasukan, secara serentak,'' ujar Wakadiv Humas Polri Brigjen (pol) Sulistyo Ishak di Mabes Polri, Selasa (22/12) siang tadi.
Baca Juga:
Diterangkan, gelar pasukan ini akan dilakukan di seluruh polda, sebagai bentuk persiapan akhir sebelum bertugas melaksanakan operasi yang berlangsung 24 Desember hingga 2 Januari, mendatang.
Baca Juga:
JAKARTA—Sebanyak 79.154 personel polri akan dikerahkan untuk mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru mendatang. Jumlah itu disebar di sejumlah
BERITA TERKAIT
- Warga Angkatan 45 Geger, Romiah dan Bobi Mengaku Tidak Kenal
- Pentolan KKB Pembunuh Personel Satgas Elang Berani di Warung Depan Polres
- Sejumlah Wilayah Ini Wajib Waspada karena Efek Erupsi Gunung Semeru
- Jasa Raharja & Korlantas Polri Survei Kesiapan Pengamanan Nataru
- 3 Siswa SMKN 4 Semarang yang Ditembak Polisi Itu Anak Saleh, Remaja Masjid, dan Paskibraka
- 6 Penasaran soal Gaji Guru Honorer Naik Rp2 Juta, PNS & PPPK 100% Gapok