8 Atlet Papua Barat Berlaga di Sea Games
Senin, 14 November 2011 – 14:29 WIB
MANOKWARI - Sebanyak 8 atlit asal Provinsi Papua Barat saat ini memperkuat kontingen Indonesia pada ajang Sea Games XXVI/2011 di Palembang. Keberadaan 8 atlit ini menurut Ketua Harian KONI Papua Barat, Yan Renwarin merupakan kebanggaan bagi daerah.
Kedelapan atlit yang tergabung dalam kontingen Indonesia di Sea Games berasal dari 5 cabang olahraga yaitu, dayung, karate, tinju, softball dan tae kwon do. Mereka itu yakni, Yunita Kadop, Viktor Kadop dan Dina Hubi (dayung), Yulisar Matuti (karate), Selly Manimbo (tinju), Agista Imbiri, Christin Marani (softball) dan seorang atlit tae kwon do.
Baca Juga:
Selain kedelapan atlit tersebut, seorang pegulat putri Papua Barat, Fanny Mailoa berpeluang memperkuat kontingen Indonesia pada iven Olimpiade 2012 yang akan digelar di London, Inggris. Fanny yang merupakan peraih medali emas gulat PON XVII/2008 di Samarinda Kaltim, telah mengikuti seleksi yang diadakan PB PGSI.
Dikatakan Renwarin, Fanny Mailoa telah banyak memperkuat tim Indonesia pada sejumlah iven. Terakhir, ia meraih medali emas pada Kejurnas Pra PON gulat kelas 72 kg gaya bebas putri.‘’Dengan pembinaan olahraga yang terukur, kita harapkan kedepan Provinsi Papua Barat dapat menyumbangkan atlit berprestasi untuk mewakili negara,’’ujar Renwarin.(lm)
MANOKWARI - Sebanyak 8 atlit asal Provinsi Papua Barat saat ini memperkuat kontingen Indonesia pada ajang Sea Games XXVI/2011 di Palembang. Keberadaan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez