8 BUMN & Komisi VII DPR Buru Peluang Bisnis Energi Terbarukan di Finlandia
jpnn.com, HELSINKI - Delapan badan usaha milik negara (BUMN) Indonesia bersama Komisi VII DPR RI melakukan kunjungan kerja ke Finlandia untuk menjajaki peluang kerja sama bidang energi terbarukan dan mineral dengan perusahaan setempat.
Penjajakan tersebut difasilitasi oleh KBRI Helsinki melalui Indonesia-Finland Business Luncheon di Helsinki pada Kamis (27/10).
“Melalui Business Luncheon, diharapkan entitas bisnis kedua negara dapat semakin banyak menciptakan proyek-proyek konkret,” kata Duta Besar RI untuk Finlandia Ratu Silvy Gayatri dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (28/10).
Kedelapan BUMN mengikuti kunjungan tersebut adalah PT Pertamina (Persero), PT Pertamina Power Indonesia, PT PLN (Persero), PT PLN Indonesia Power, PT PLN Nusantara Power, PT ANTAM, PT Timah, dan PT Vale Indonesia.
Tujuh perusahaan Finlandia, yakni Wärtsilä, Metso Outotec, Neste, Sumitomo Energia, Clic Innovation, Terra Factory, dan SCS Consulting, hadir pada acara Business Luncheon.
Acara itu juga dihadiri kalangan pejabat Kementerian ESDM RI, Kementerian Perindustrian RI, Kementerian Ekonomi dan Ketenagakerjaan Finlandia, dan badan perdagangan, pariwisata, dan investasi Finlandia Business Finland.
Indonesia dan Finlandia pada 2022 telah menyepakati Nota Kesepahaman mengenai Kerja Sama Energi Berkelanjutan, Bersih, dan Terbarukan serta Efisiensi Energi.
Ratu mengatakan bahwa nota kesepahaman merupakan payung kerja sama kedua negara yang bisa dimanfaatkan untuk mengatasi krisis energi saat ini.
Delapan badan usaha milik negara (BUMN) Indonesia bersama Komisi VII DPR RI melakukan kunjungan kerja ke Finlandia
- Sejak Berdiri PaDi UMKM Berhasil Tingkatkan Transaksinya hingga 3.610 Persen
- Pemerintah Perlu Berhati-hati soal Penghapusan Utang UMKM
- Menteri BUMN: Kalau Bisa BTN jadi Megabank yang Memberikan Solusi Perumahan
- Pemerintah Harus Tingkatkan Daya Saing Produk UMKM dan Ekonomi Kreatif
- Strategi BNI Perkuat Bisnis Konsumer & Korporasi untuk Perekonomian Sepanjang 2024
- ILCS Dukung Mahasiswa Berinovasi lewat Innovation Challenge of Excellence 2.0