8 Bus Angkut Fan dari Malaysia Dukung Indonesia Vs Singapura
jpnn.com, SINGAPURA - Indonesia dipastikan mendapatkan dukungan 1.000 lebih penonton saat pertandingan perdana AFF 2018 di National Stadium, Kallang, Singapura, pada 9 November nanti.
Dari data yang didapatkan oleh JPNN melalui admin Info Suporter, Arista Budiono, ratusan lembar tiket sudah dibeli oleh suporter yang akan terbang langsung dari Indonesia menuju Singapura.
"Dari Indonesia ada 100 lebih suporter yang berangkat Kamis (8/11). Kemudian ada juga yang 100 lebih suporter berangkatnya hari Jumat (9/11) pagi. Dari Indonesia saya yakin bisa lebih dari 300-an suporter," katanya, saat dihubungi.
Dia juga sudah mendapatkan informasi dari rekan suporter di Malaysia, sejauh ini ada delapan bus yang siap berangkat langsung ke Singapura.
"Sampai hari ini, info yang saya dapat ada delapan bus dari Malaysia, itu sekitar 500-an orang, belum yang berangkat perorangan," ungkapnya.
Dengan jatah tiket away sebesar 5.000 lembar tiket, dia yakin sepertiga jatah tiket itu akan dibeli oleh suporter Indonesia. Dia pun yakin, saat Indonesia tampil jumlah suporternya tak akan berbeda jauh dengan suporter Singapura.
"Saya pikir ada 20.000-an lembar tiket yang dijual. Kami yakin jumlah suporter Indonesia sama dengan Singapura, atau mungkin lebih sedikit. Tapi kami pastikan teriakannya nggak akan kalah dnegan tuan rumah untuk mendukung Timnas Indonesia," tegasnya. (dkk/jpnn)
Indonesia dipastikan mendapatkan dukungan 1.000 lebih penonton saat pertandingan perdana AFF 2018 di National Stadium, Kallang, Singapura, pada 9 November.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Arie Untung Penasaran Omongan Asnawi Mangkualam ke Striker Singapura, Begini Bilangnya
- Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Singapura, Ayo Dukung Garuda!
- Ayo Nonton, Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Singapura, Silakan Klik di Sini
- Puji Strategi Shin Tae Yong, Menpora Amali Yakin Indonesia Menang Lawan Singapura
- Timnas Indonesia vs Singapura: Kiper Legendaris Ini Beri Wejangan untuk Skuad The Lions
- Shin Tae Yong Soal Egy Maulana yang Tak Diturunkan saat Timnas Indonesia vs Singapura, Oh Ternyata