8 Manfaat Minum Air Hangat Setelah Bangun Tidur

Sistem pencernaan akan berjalan dengan baik saat Anda mengonsumsi air hangat di pagi hari. Manfaat rutin minum air hangat yang satu ini membuat tubuh Anda lebih optimal dalam menyerap nutrisi penting dari makanan.
Untuk diketahui, minum air dingin setelah makan sebaiknya dihindari. Pasalnya, air dingin bisa 'mengeraskan' minyak dan lemak dalam makanan yang baru saja dikonsumsi.
Tentunya, hal ini menciptakan timbunan lemak dan membuat pencernaan jadi lebih sulit bekerja.
6. Mengatasi dan Mencegah Konstipasi
Bagi Anda yang sering kesulitan buang air besar (BAB) atau konstipasi, cobalah untuk minum segelas air hangat setiap pagi hari.
Kebiasaan ini akan membantu pergerakan usus sehingga tinja lebih mudah dikeluarkan. Pada akhirnya, Anda akan terbebas dari masalah konstipasi atau sembelit.
7. Meningkatkan Sirkulasi Darah
Akumulasi deposit di sistem saraf dan timbunan lemak di tubuh dapat dikurangi saat Anda minum segelas air hangat. Proses ini membantu membuang racun di seluruh tubuh, yang kemudian membantu sirkulasi darah menjadi lancar.
Manfaat minum air hangat bagi kesehatan sangat beragam. Itu sebabnya, jangan ragu untuk rutin minum air putih hangat setiap hari, khususnya saat bangun tidur.
- Jaga Kadar Gula Darah Tetap Normal Saat Lebaran dengan 3 Cara Alami Ini
- Program Desalinasi Gubernur Jateng Berhasil, 250 KK di Pekalongan Menikmati Air Minum Gratis
- AQUA Berbagi Kebaikan Ramadan di Masjid Istiqlal
- Yayasan Jiva Svastha Nusantara Gelar Seminar Edukasi Higienitas Air Minum
- 5 Hal Ini Justru Bikin Berat Badan Naik Saat Melaksanakan Ibadah Puasa
- Tarif Baru PAM Jaya Tetap Lebih Murah Dibanding Air Jeriken