80%, Istana Negara dan Gedung DPR RI di Gunung Mas
jpnn.com, PALANGKA RAYA - Bupati Katingan Sakariyas optimistis bahwa ibu kota pemerintahan akan dipindahkan dari Jakarta ke Kalimantan Tengah (Kalteng). Dia menyebut peluang tersebut sudah 80 persen.
Ada tiga kabupaten di Kalteng yang akan menjadi lokasi objek – objek vital yakni Katingan, Gunung Mas, dan Palangka Raya.
“Di wilayah Kabupaten Gunung Mas itu akan dibangun istana negara, perkantoran pemerintah, DPR RI, dan perkantoran lainnya. Sedangkan Katingan akan dibangun perumahan, bandar udara, dan pelabuhan laut,” kata Sakariyas seperti diberitakan Kalteng Pos (Jawa Pos Group).
Dikatakannya, sekitar 1.500.000 ASN yang selama ini bertugas di pemerintah pusat bakal pindah dan menjadi warga Kalteng. “Ini yang terdaftar jika ASN, belum lagi warga lainnya yang tidak terdaftar,” ujar bupati.
Dia meminta kepada seluruh masyarakat Katingan untuk mempersiapkan diri menghadapi perpindahan ibu kota. Dengan demikian, mampu bersaing dengan pendatang dari luar daerah.
“Jangan sampai kita kalah. Jika ada yang memiliki tanah, jangan sampai dijual. Saya tidak ingin warga Katingan seperti warga Betawi di Jakarta,” tegasnya.
BACA JUGA: Biar Saja Habib Rizieq Urus Dirinya Sendiri
Sementara itu, Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin saat menerima kunjungan kerja (kunker) Komisi V DPR RI di Kantor Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya, juga menyinggung soal pemindahan ibu kota.
Soal rencana pemindahan ibu kota, Bupati Katingan Sakariyas menyebutkan Istana Negara dan Gedung DPR RI akan dibangun di Gunung Mas, Kalteng.
- Wanita Pengedar Narkoba di Palangka Raya Ini Terancam Hukuman Berat
- Pemilik 99 Gram Sabu-Sabu Wanita & Pria Terancam 20 Tahun Bui
- Polemik Pemindahan Balai Kota, Ridwan Kamil: Mas Pram Membingungkan Masyarakat
- Istri Polisi di Palangka Raya Menipu 2 Orang Mencapai Rp 315 Juta
- Telah Mempermalukan Polri, Bripda Wahyu Dipecat Tak Terhormat, Lihat Coretan Itu
- Formasi CPNS 2024 Tanpa Pelamar Bukan Hanya Dokter Spesialis