84 Pemudik yang Balik ke Ibu Kota Positif Covid-19, Waspada
jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 84 orang pemudik positif Covid-19 selama Operasi Ketupat Jaya 2021 usai diperiksa saat arus balik mudik Lebaran ke wilayah hukum Polda Metro Jaya pada 16-17 Mei.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, puluhan orang itu bagian dari 15.024 pemudik yang diperiksa di pos penyekatan dan posko swab antigen gratis di sejumlah polsek.
"Kami temui di jalan raya atau pemeriksaan penyekatan di 14 pos, serta polsek-polsek yang kami lakukan swab antigen gratis bagi para pemudik," kata Yusri di Polda Metro Jaya, Selasa (18/5).
Dari 84 pemudik yang terkonfirmasi positif Covid-19 itu, sebanyak 46 orang diisolasi mandiri dan 33 orang lainnya dirujuk ke Rumah Sakit Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta Pusat.
"Rujukan lain lima orang. Rujukan lain karena berdasarkan KTP, contoh di Tangerang, kemarin ada dua yang dinyatakan positif Covid-19 tetapi tempat tinggalnya di Tangerang Kabupaten," tutur Yusri.
Oleh karena itu, polisi berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Tangerang untuk menyediakan tempat khusus bagi pemudik yang positif sebagai lokasi isolasi.
"Disarankan menjalankan isolasi tempat khusus yang disiapkan oleh Kantor Bupati Tangerang," katanya.
Saat ini, polisi terus melakukan pemeriksaan terhadap para pemudik yang baru saja kembali dari kampung halamannya.
Sebanyak 84 orang ditemukan positif Covid-19 pada Operasi Ketupat Jaya 2021 terkait arus balik mudik
- Usut Kasus Pengadaan APD Covid-19, KPK Periksa Song Sung Wook dan Agus Subarkah
- Saksi Ungkit Jasa Harvey Moeis dalam Penanganan Covid, Lalu Ungkap Pesan Jokowi & BG
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Korupsi Pengadaan Masker Covid-19 di NTB, Kerugian Negaranya