89 Penerbangan Masuk dan Keluar dari Bandara Samratulangi

jpnn.com - MANADOPOST—Sebanyak 89 penerbangan internasional bakal masuk dan keluar dari Bandar Udara Samratulangi Manado. Ada tiga charter flight. Masing–masing Lion Air, CityLink, dan Sriwijaya Air.
General Manager PT Angkasa Pura I Bandar Udara Sam Ratulangi Halendra Waworuntu menyampaikan, kesiapan yang dilakukan pihak Angkasa Pura sudah direalisasikan sejak 4 Juli lalu.
“Pihak kami sudah melakukan realisasi sejak penerbangan perdana lalu. Berupa pengawasan dan tindakan antisipasi. Semua sudah kami lakukan. Namun sampai saat ini, kondisinya masih aman dan berjalan baik,” terang Waworuntu.
Waworuntu menambahkan, pihaknya tetap melakukan koordinasi dengan Lion Air. “Kita tetap melakukan komunikasi aktif untuk menghindari hal-hal yang sama-sama tidak kita inginkan,” harapnya.
General Manager Lion Air Irwan mengakui, pihaknya siap memberi yang terbaik pada penerbangan ini.
Diketahui, Kamis (7/7) kemarin tidak ada jadwal penerbangan. Selanjutnya, akan dilakukan penerbangan kembali Jumat (8/7) dengan rute Manado-Macau-Manado.(ctr-35/adr/jos/jpnn)
MANADOPOST—Sebanyak 89 penerbangan internasional bakal masuk dan keluar dari Bandar Udara Samratulangi Manado. Ada tiga charter flight. Masing–masing
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Harga Emas Antam Hari Ini 15 Maret 2025, Eh Turun
- PIS Raih 8 Penghargaan di Ajang 17th Annual Global CSR and ESG Summit and Award
- Bigbox AI dari Telkom: Solusi Data Crawling untuk Bisnis di Era Digital
- Kisah Camilan Telur Gabus Kata Oma yang Mendunia
- Menjelang Panen Raya 2025, Serapan Gabah Bulog Tembus 300 Ribu Ton
- Tanda Tangan Digital, Solusi Praktis Urus Dokumen Saat Libur Lebaran