9 Perusahaan Korea dan 25 dari Indonesia Dipertemukan Lewat Trade Mission 2022
jpnn.com, JAKARTA - PT Rajawali LBS bersama Chungcheongnam-do Economic Promotion Agency menggelar '2022 Indonesia-Korea (Hongseong) Trade Mission' pada (27/9) di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel.
Dalam acara ini terdapat sembilan perusahaan Korea dan 25 perusahaan indonesia unggulan yang bergerak di bidang makanan, kosmetik yang turut ambil bagian.
"Acara ini bertujuan untuk membantu menjalin hubungan Korea dan Indonesia di bidang makanan dan kosmetik," ujar panitia acara.
Pada acara kali ini terdapat banyak perusahaan importir dari Indonesia yang hadir berpatisipasi.
Dan beberapa perusahaan Indonesia yang sudah menjalani kerja sama dengan perusahaan korea yang ikut perpatisipasi dalam acara ini.
Adapun perusahaan korea yang mengikuti acara ini yakni: KCWOORIGIM Co., Ltd, KWANGCHEON KIM CO.,LTD, Path of Organic Owl's, CHOI GANG FOOD, Danongfarm, Atohw, C&B BIO Co., Ltd, Sandeul food, TAEKYUNG FOOD CO.,LTD.
Acara ini digelar dengan mempertemukan perusahaan dari Korea dan importir dari Indonesia melalui off-line meeting dan On-line video Call 1:1.
Diharapkan dengan adanya acara ini baik perusahaan yang ada di Korea maupun importir yang di Indonesia, bisa bersama mengembangkan bisnis mereka.(chi/jpnn)
Acara ini digelar dengan mempertemukan perusahaan dari Korea dan importir dari Indonesia melalui off-line meeting dan On-line video Call 1:1.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- 7 Makanan Ini Bakalan Bikin Berat Badan Ambyar
- ICEBM Untar 2024 jadi Sarana Percepatan Pencapaian SDGs untuk Semua Sektor
- Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Saat Musim Hujan dengan Mengonsumsi 7 Makanan Ini
- Menjelang Jumpa Korea, Timnas Basket Indonesia Mencoba Lebih Disiplin
- Makin Mudah Bangun Loyalitas Pelanggan dengan OCA
- Fokus Berkelanjutan, LPKR Libatkan Lini Bisnis Kelola Sampah dan Limbah