9 Putra-Putri Terbaik Papua Terpilih Ikut Pendidikan Akpol
jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 9 putra-putir asal Papua dinyatakan lulus dalam penerima Calon Taruna Akpol tahun anggaran 2024.
Kesembilan Taruna Akpol dinyatakan lulus dalam Rapat Sidang Terbuka Akpol.
Karo SDM Polda Papua Kombes Pol Sugandi mengatakan ke sembilan taruna Akpol dinyatakan lulus dalam Rapat Sidang Terbuka Akpol.
"Dari 25 yang dinyatakan lulus sebanyak 9 orang," ucap Karo SDM.
Alumnus Akpol 2000 menjelaskan dari 9 taruna, 2 diantaranya Taruna putri.
"Kouta Polda Papua 7, namun ada ditambah 2 kouta dari Mabes, sehingga total ada 9 Taruna yang akan diberangkatkan ke Semarang," ucap Karo SDM.
Karo berpesan Taruna terpilih untuk mempersiapkan diri untuk dari segi mental, jasmani, dan rohani, dan tentunya itu semua belum cukup, dan harus bisa ditingkatkan lagi dan lagi.
Sementara itu bagi yang belum dinyatakan lulus, kata Karo SDM untuk tidak berkecil hati dan apabila masih cukup umur bisa melakukan tes di tahun berikutnya.
Sebanyak 9 Putra-putir Papua dinyatakan lulus dan mengikuti jenjang pendidikan Akademi Kepolisian.
- Brigpol Enok Tewas Ditembak KKB, Aktivitasnya Sempat Diawasi
- Bongkar Praktik Tambang Emas Ilegal di Kabupaten Bandung, Polisi Amankan 7 Orang
- Ombudsman Berikan Predikat A Hijau untuk Polres Banyuasin
- 2 Pelaku Pengeboran Minyak Ilegal di Mura Ditangkap Polisi, Terancam Hukuman Berat
- ASN di Bandung yang Diduga Korban KDRT Istri Cabut Laporan, Polisi Ungkap Alasannya
- Tiga Wanita Penjual Bayi Via TikTok Ditangkap, Tuh Tampangnya