9 Remaja sedang Pesta Miras dan Mesum Diamankan Polisi

jpnn.com - PEKANBARU - Sebanyak sembilan orang remaja yang kedapatan sedang mesum sambil mabuk-mabukan minuman keras (miras) di komplek pertokoan belakang Ramayana, Pangkalan Kerinci, Riau terjaring razia preman yang digelar tim gabungan Polres Pelalawan, Kamis (21/4) malam sekitar pukul 22.30 WIB.
Razia preman itu dipimpin KBO Sat Narkoba Polres Pelalawan Iptu Sohermansya bersama personel gabungan dari Reskrim, Intel, Shabara dan Provost yang dikerahkan ke lapangan dengan mengendarai mobil patroli menyisir seluruh sisi ibu kota Kabupaten Pelalawan.
Namun, saat melakukan razia di komplek pertokoan belakang Ramayana, tim melihat segerombolan remaja sedang berkumpul. Menyadari ada polisi datang, beberapa orang dari remaja tersebut tampak ada yang berusaha melarikan diri. Namun sayang, kesigapan personel turun dari kendaraan patroli berhasil mencegat mereka yang kabur.
Ketika dirazia muda-mudi itu tertangkap basah sedang pacaran di tempat gelap diduga sedang berbuat mesum, sambil menikmati miras. Dari mulutnya tercium aroma alkohol. Selanjutnya para remaja tersebut pun digelandang ke Mapolres Pelalawan.
Kapolres Pelalawan AKBP Ade Johan Sinaga SIK MHum kepada Pekanbaru MX melalui Paur Humas Ipda M Sijabat, mengungkapkan sembilan remaja yang terdiri pria dan wanita dilakukan pendataan dan pembinaan. “Usai membuat surat pernyataan mereka diperbolehkan pulang, dengan di jemput keluarga,’’ ujar paur Humas.(pmx/ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus