9 Siswa di Cirebon Tidak Ikuti UN Hari Pertama
7 Tanpa Keterangan, 2 Sakit
Selasa, 17 April 2012 – 05:37 WIB

9 Siswa di Cirebon Tidak Ikuti UN Hari Pertama
CIREBON - Sebanyak sembilan pelajar tidak mengikuti UN hari pertama. Kesembilan pelajar tersebut terdiri dari 1 siswa SMA Windu Wacana, 2 siswa SMA Islam Al-Azhar, 1 siwa SMAN 9 Cirebon, 1 siswa SMKN 2 Cirebon, 2 siswa SMK PUI dan 2 siswa SMK Cipto. Sedangkan untuk tingkat MA, kata dia, seluruh peserta UN hadir semua. Kabid Dikmen Dinas Pendidkan Kota Cirebon ini juga mengimbau para siswa untuk menjaga kesehatannya selama ujian.
Wakil Ketua Pokja Pelaksanaan UN Tingkat Menegah Disdik Kota Cirebon, Drs H Abdul Haris MM mengatakan, dari sembilan siswa tersebut, hanya 1 siswa yang memberikan keterangan sakit.
"Untuk SMA, alfa (tanpa keterangan, red) semua. Sedangkan untuk SMK, hanya 2 orang yang memberikan keterangan sakit. Yaitu satu siswa SMKN 2 Cirebon dan satu siswa SMK Cipto," tuturnya.
Baca Juga:
CIREBON - Sebanyak sembilan pelajar tidak mengikuti UN hari pertama. Kesembilan pelajar tersebut terdiri dari 1 siswa SMA Windu Wacana, 2 siswa SMA
BERITA TERKAIT
- Siswa Kelas 2 SD Asal Tegal Sumbang Medali Emas Olimpiade Matematika di Thailand
- Kemdiktisaintek: Penyaluran Beasiswa KIP Kuliah dan ADIK Sebelum Lebaran 2025
- Ruang Kelas Masa Depan Google Dilengkapi Perangkat Digital, Wujudkan Pendidikan Inklusif
- Fenomena #KaburAjaDulu Jadi Tren Anak Muda Merintis Karier di Luar Negeri
- G-Schools Indonesia Summit 2025 Ajak Insan Pendidikan Bijak Menggunakan Teknologi AI
- DIGITS Unpad dan Veda Praxis Bedah Tren GRC 2025 dalam Seminar Nasional