9 Wahana Seru di Objek Wisata Punti Kayu, Palembang

9 Wahana Seru di Objek Wisata Punti Kayu, Palembang
Taman wisata alam Punti Kayu Palembang salah satu destinasi wisata di kota Palembang, didalam taman terdapat beberapa wahana yang bisa dinikmati pengunjung. Foto: Cuci Hati/JPNN.com

Raden juga mengatakan terdapat taman bermain, danau rekreasi, sepeda air, perahu naga dan panahan, serta kolam renang. Namun, wahana Flying Fox masih tutup.

"Pengunjung juga bisa menikmati danau dengan menaiki perahu naga atau menaiki sepeda air dengan membayar biaya tambahan Rp 10 ribu per orangnya,"beber dia.

Tak hanya itu, di TWA Punti Kayu wisatawan tak hanya menikmati keseruan dari wahana, tetapi juga bisa nongkrong di alam terbuka yang tersedia di Coffe Kayoe Pinus.

"Kalau sudah menikmati berbagai macam wahana, di TWA Punti Kayu pengunjung bisa menikmati sensasi meminum kopi di alam terbuka yang sudah tersedia di Coffe Kayoe Pinus," terangnya.

Adapun jam operasional TWA Punti Kayu Palembang yakni pukul. 09.00 hingga pukul 16.00 WIB setiap harinya.

Harga tiket TWA Punti Kayu Palembang pun cukup terjangkau, untuk hari biasa dewasa  Rp 25 ribu, anak-anak Rp 20 ribu.

"Harga tiket Weekend atau hari libur dewasa Rp 30 ribu, anak-anak Rp 25 ribu, per orang," katanya.

Kemudian retribusi parkir kendaraan roda empat  Rp 10 ribu, dan untuk kendaraan roda dua Rp 5.000.

Taman wisata alam Punti Kayu Palembang salah satu destinasi wisata di kota Palembang, didalam taman terdapat beberapa wahana yang bisa dinikmati pengunjung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News