98 Degrees Batal Konser di Jakarta

98 Degrees Batal Konser di Jakarta
98 Degrees. Foto: Instagram/98degreea

jpnn.com, JAKARTA - Grup vokal asal Amerika Serikat, 98 Degrees membatalkan jadwal tampi dalam Love Fest 2020 di Istora Senayan Jakarta pada 21 dan 22 Februari.

Pembatalan tersebut lantaran pertimbangan masalah kesehatan khususnya, virus corona yang tengah mewabah di Asia.

Pembatalan disampaikan langsung oleh Jeff Timmons sebagai pentolan 98 Degrees lewat akun media sosial miliknya.

"Karena dilakukannya pembatasan perjalanan akibat darurat kesehatan internasional saat ini, tanggal tur kami di Asia telah dijadwalkan ulang," kata Jeff Timmons, Jumat (7/2).

Menurut pihak 98 Degrees kesehatan penggemar adalah hal utama yang harus diperhatikan. Mereka tidak mau memaksakan konser apabila terdapat risiko bagi publik.

"Kesehatan dan keselamatan penggemar adalah prioritas utama kami," sambung Jeff.

Tidak hanya Love Fest 2020, 98 Degrees harus menunda beberapa jadwal di Asia, antara lain seperti Davao, Manila, dan Cebu.

Meski demikian, Love Fest 2020 bakal tetap berlangsung. Para pengisi acara yang siap memeriahkan yakni HRVY, Sun Rai, Rossa, Nadin Amizah, Andmesh, Reza Artamevia, Tulus, Bunga Citra Lestari.

Tidak hanya Love Fest 2020, 98 Degrees harus menunda beberapa jadwal di Asia, antara lain seperti Davao, Manila, dan Cebu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News