99 Persen, PKS Tampaknya Cocok dengan Anies Baswedan

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Majelis Syura PKS Ahmad Heryawan mengatakan partainya tengah menyamakan chemistry atau kebertautan dengan Anies Baswedan dalam menghadapi Pilpres 2024.
Hal tersebut diungkapkan Aher (sapaan akrabnya, red) saat Anies menyambangi kantor DPP PKS di Pasar Minggu, Jakarta Selatan untuk menjadi narasumber dalam kegiatan bertajuk Pelatihan Relawan Advokasi.
“Kami saat ini sedang mempertemukan chemistry, antara apa yang diinginkan PKS tampaknya 99 persen menyambung (cocok) insyaallah dengan Pak Anies Baswedan," kata Aher, Minggu (30/10).
Eks Gubernur Jawa Barat itu menuturkan deklarasi calon presiden yang akan disung oleh PKS akan diputuskan melalui Musyawarah Majelis Syura.
Musyawarah tersebut akan dilaksanakan dalam waktu dekat.
"PKS punya tradisi di mana sebuah keputusan diambil di Musyawarah Majelis Syura, insyaallah pada hari-hari ke depan akan dilaksanakan dan salah satunya tentu kapan keputusan tersebut (deklarasi) tiba," jelasnya.
Sementara itu, Anies Baswedan mengatakan bahwa kerja sama yang terjalin antara dirinya dengan PKS bukan lah hal baru.
Diketahui, PKS adalah salah satu partai pengusung Anies ketika menjabat gubernur DKI Jakarta.
Wakil Ketua Majelis Syura PKS Ahmad Heryawan menyebut partainya tengah menyamakan chemistry dengan Anies Baswedan dalam menghadapi Pilpres 2024.
- Kawal PSU Pilkada Kabupaten Serang, PKS Menerjunkan Ratusan Pasukan Khusus
- Elite PKS & Partai Erdogan Bertemu di Turki, Kemerdekaan Palestina Jadi Isu Utama
- Peserta PPDS Diduga Perkosa Pasien, Anggota DPR Minta STR dan SIP Pelaku Dicabut
- Perkuat Solidaritas, PKS & AK Party Bertemu Membahas Perjuangan Palestina
- Demi Warga Palestina, Sukamta PKS Dukung Rencana Prabowo Ini
- Sidang Parlemen Dunia, Jazuli Juwaini: RI Terus Berjuang Dukung Kemerdekaan Palestina