Aba-Aba Tempe Ala Dahlan Iskan
jpnn.com - SELALU saja ada cara yang dilakukan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan untuk mencairkan suasana lelah yang melanda awak media usai seharian meliputnya. Itu pula yang ditunjukkan Dahlan kepada para wartawan yang biasa meliput di Kementerian BUMN, Rabu (18/12) sore.
Kemarin, Dahlan menghadiri perayaan HUT Kantor Berita Antara ke-75 tahun di Wisma Antara. Kebetulan, lokasi Wisma Antara memang dekat dengan gedung Kementerian BUMN tempat Dahlan berkantor.
Kelar menghadiri acara di Wisma Antara, Dahlan pun memilih kembali ke kantornya dengan berjalan kaki. Ternyata ada awak media yang memburu Dahlan untuk satu wawancara terpaksa mengejarnya dari Wisma Antara hingga gedung Kementerian BUMN.
Ketika Dahlan tahu ada seorang awak media yang kelelahan berlari mengejarnya, pria asal Magetan itu menghentikan langkahnya tepat di dekat air mancur depan gedung BUMN. Selanjutnya, mantan Dirut PLN itu langsung memilih duduk di lantai untuk beristirahat sejenak sekaligus memberi kesempatan wartawan.
Tapi sebelum tanya jawab dilanjutkan, Dahlan sempat mengajak beberapa awak media untuk mengabadikan diri lewat foto. Dahlan bahkan yang memegang aba-aba komando gaya yang harus diikuti awak media agar kompak. "Kalau difoto bilang bareng-bareng, 'tempe'. Teriak yang kenceng ya," kata Dahlan mengarahkan gaya wartawan.
"Ayo, 1 2 3, teriak," saut Dahlan memberi aba-aba hitungan. "Tempeee," sahut semua wartawan dengan kompak saat difoto.
Saat ditanya mengapa harus bilang 'tempe' saat difoto, Dahlan mengatakan hal itu agar wajah-wajah yang tertangkap dalam kondisi tersenyum. "Kalau ngomong 'tahu' nanti mulutnya jadi manyun ke depan, kalau 'tempe' enggak," ujar menteri yang dikenal tak mau dikawal itu. (chi/jpnn)
SELALU saja ada cara yang dilakukan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan untuk mencairkan suasana lelah yang melanda awak media usai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tak Hadiri Penetapan KPU, Gubernur-Wagub Kalsel Terpilih Sampaikan Permohonan Maaf
- Dewan Pakar BPIP Apresiasi Komitmen Menlu Sugiono Jalankan Diplomasi Pancasila
- 102 Formasi PPPK 2024 di Daerah Ini Belum Terisi
- R2, Honorer TMS & Belum Daftar PPPK Tahap 2 Mengetuk Istana, Ada Kemajuan
- Honorer Berstatus R2 dan R3 PPPK 2024 Siapkan Demo Nasional Besar-besaran
- Tolong Dicatat, Indonesia Bakal Punya Monumen Reog