Abaikan Arema, Eks Bhayangkara FC Gabung Barito Putera
jpnn.com, BANJARMASIN - Mantan penggawa Bhayangkara FC Firly Apriansyah resmi membela Barito Putera pada Liga 1 musim 2018 mendatang.
Firly mengaku memiliki banyak alasan sehingga akhirnya memutuskan bergabung dengan tim berjuluk The Yellow River itu.
Salah satunya adalah keberadaan pelatih Barito Putera Jacksen F Tiago.
“Jacksen adalah sosok pelatih yang berkarisma,” ujar Firly, Minggu (17/12).
Firly juga menilai Barito Putera memiliki target tinggi untuk Liga 1 musim baru nanti.
"Selain ingin mencari suasana baru, saya tertantang dengan target serius Barito," ujar pemain asal Jakarta itu.
Sebelum dipinang Barito Putera, Firly mengaku mendapat tawaran dari klub besar Liga 1 lainnya.
"Kemarin saya sempat dapat tawaran juga dari Arema FC, tapi saya memilih bergabung Barito," kata Firly.
Mantan penggawa Bhayangkara FC Firly Apriansyah resmi membela Barito Putera pada Liga 1 musim 2018 mendatang.
- Bungkam Bhayangkara FC, PSKC Cimahi Tetap Gagal Promosi ke Liga 1
- 8 Besar Liga 2: PSKC Pasang Target Tinggi Lawan Bhayangkara FC, Pelatih Ingatkan Ini
- Luar Biasa! 4 Gol Lahir dari Laga Persija Vs Persib
- Liga 2: Tahan Persijap, Bhayangkara FC Promosi ke Liga 1
- Live Streaming Persijap Vs Bhayangkara FC: Tuan Rumah Ingin Jaga Tren Menang
- Arema FC Vs PSM Makassar Diwarnai 2 Gol Kilat & 1 Kartu Merah