Abaikan Madrid, Falcao Fokus Bela Monaco
jpnn.com - MONACO - AS Monaco kini bisa bernafas lega menyangkut masa depan sang bomber andalan Radamel Falcao. Pasalnya, bomber garang asal Kolombia itu mengaku hanya ingin mencurahkan tenaga dan konsetrasinya bagi Monaco.
Falcao juga tak mau membahas berbagai rumor yang menyebutkan kepindahannya ke tim lain pada bursa transfer musim panas ini. Sebagaimana diketahui, Falcao memang menjadi salah satu bidikan utama Real Madrid.
“Saya tak tahu apapun. Saya hanya fokus dengan proyek yang ada di tim ini (Monaco). Saya tak berpikir tentang tim lain sejauh ini,” terang Falcao sebagaimana dilansir laman L’Equipe, Selasa (5/8).
Falcao mengaku hanya ingin menunjukkan kegarangannya kembali di lapangan hijau. Musim lalu, Falcao harus absen selama enam bulan karena mengalami cedera lutut parah. Namun, Falcao akhirnya bisa comeback di Emirates Cup 2014.
Mantan bomber Atletico Madrid itu bahkan sudah menunjukkan ketajamannya ketika mencetak gol kemenangan Monaco saat menekuk Arsenal sebiji gol tanpa balas.
“Saya hanya ingin kembali ke lapangan. Saya sangat bahagia karena akhirnya bisa bermain lagi,” tegas Falcao. (jos/jpnn)
MONACO - AS Monaco kini bisa bernafas lega menyangkut masa depan sang bomber andalan Radamel Falcao. Pasalnya, bomber garang asal Kolombia itu mengaku
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pelita Jaya Bungkam Dewa United Banten dengan Mengandalkan 2 Pemain Asing
- Kembali jadi Pelatih Everton, David Moyes Punya Tugas Berat
- Agenda Terdekat Patrick Kluivert Setelah Tiba di Indonesia
- Budi Setiawan Ingatkan STY: Ikhlaslah dan Jangan Alihkan Perhatian
- Sergio van Dijk: Kluivert Rendah Hati & tidak Arogan
- Hajar Arema FC, Dewa United Tembus 4 Besar Klasemen Liga 1