Abdul Hadi Minta KPK Lebih Terbuka
Senin, 16 Maret 2009 – 07:46 WIB

Abdul Hadi Minta KPK Lebih Terbuka
JAKARTA- Penanganan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap dugaan korupsi dermaga dan bandara yang menyeret politisi PAN Abdul Hadi Djamal dinilai terlalu tertutup. Abdul Hadi mendesak komisi membongkar siapa saja yang terlibat di balik skandal itu.
"Saya menilai KPK terlalu tertutup. Harusnya KPK membongkar siapa saja orang-orang yang turut terlibat," kata kuasa hukum Abdul Hadi Djamal, Firman Wijaya, Minggu (15/03).
Firman juga mendesak komisi untuk membeber kepada siapa saja aliran dana dalam dugaan korupsi itu. "Lihat saja faktanya sekarang soal duit-duit itu juga belum clear hingga sekarang," terangnya.
Menurut advokat yang juga menangani kasus pengadaan mobil pemadam kebakaran yang melibatkan bekas Dirjen Otonomi Daerah Oentarto Sindung Mawardi itu, kekuasaan Abdul Hadi dalam skandal itu amat kecil.
JAKARTA- Penanganan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap dugaan korupsi dermaga dan bandara yang menyeret politisi PAN Abdul Hadi Djamal
BERITA TERKAIT
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa