ABG Sopir Angkot Dihajar Warga
Tabrak 3 Kendaraan Satu Tewas
Jumat, 23 Desember 2011 – 10:41 WIB

ABG Sopir Angkot Dihajar Warga
Saat melintas persis di depan Asrama Polisi Karang Anyar, arah mobil melaju makin tak terkendali. Mobil yang dikemudikan Sn malah melaju menuju arah berlawanan. Akibatnya, sejumlah kendaraan yang kebetulan melintas dihadapannya ditabrak tanpa ampun.
"Karena di jalur itu gak ada pembatasnya, angkotnya langsung keluar jalur. Mobil dan motor ditabrak semua," terang Ani.
Satu unit mobil Dhaihatsu Xenia KT 2745 AQ jadi korban aksi sopir angkot ABG itu. Selain menyeruduk mobil berwarna merah, angkot juga menabrak dua pengendara sepeda motor beserta motornya yang kebetulan melintas.
Dua unit motor masing-masing Yamaha Mio KT 2749 ZI yang ditumpangi Esti, Yamaha Mio Soul KT 3957 LO yang dikendarai Rasmadian ringsek akibat ugal-ugalan si sopir. "Semuanya ditabrak yang kebetulan lewat," terang saksi mata lainnya.
Karena dinilai ugal-ugalan, warga yang kesal langsung sempat menghajar Sn, sang sopir angkot tersebut. Beruntung, sebelum SN babak belur, polisi cepat datang ke lokasi dan langsung mengamankan sang sopir dari amukan massa. "Langsung diamankan ke pos polisi, mungkin kalau ndak cepat bakalan babak belur anak itu," celetuk warga di tengah kerumunan.(noq/bp-6)
BALIKPAPAN - Hati-hati dengan angkutan kota (angkot) di Balikpapan. Sebab, sebagian angkot disopiri oleh remaja yang belum cukup umur untuk mengemudi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Berkedok Jadi Tukang Buah, Maling Gasak Motor Pak RT
- Warga Banten Tewas Dikeroyok 4 Orang, 2 Pelaku Oknum TNI
- Pelaku Mutilasi Sang Kekasih yang Sedang Hamil Diancam Hukuman Mati
- Pencuri Motor Mahasiswa di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran