ABMM Luncurkan Buku ABM dan Sepenggal Kisah Pembelajaran

ABMM Luncurkan Buku ABM dan Sepenggal Kisah Pembelajaran
Buku ABM dan Sepenggal Kisah Pembelajaran merangkum sejumlah Sustainability Program unggulan ABMM. Foto: Ilustrasi Program ABMM

jpnn.com, JAKARTA - PT ABM Investama Tbk (ABMM), perusahaan investasi energi terintegrasi di Indonesia meluncurkan buku terkait Sustainability Program bertajuk ABM dan Sepenggal Kisah Pembelajaran.

Buku itu menunjukkan komitmen terhadap prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) dan menjadi refleksi berbagai inisiatif keberlanjutan yang dijalankan ABMM sepanjang 2024

Direktur Utama PT ABM Investama, Achmad Ananda Djadjanegara menyatakan buku itu menegaskan pentingnya pendekatan holistik dalam menghadapi tantangan sosial, ekonomi, dan lingkungan yang semakin kompleks.

“Kita hidup di era di mana kompleksitas sosial, ekonomi, dan lingkungan semakin terjalin erat. Perubahan tidak lagi bisa dihadapi dengan solusi parsial, tetapi menuntut cara berpikir yang menyeluruh dan kolaboratif,” kata Ananda dalam keterangan resmi, Kamis (19/12).

Buku ABM dan Sepenggal Kisah Pembelajaran merangkum sejumlah Sustainability Program unggulan ABMM.

Antara lain, penanganan stunting, pendidikan, kesehatan, rehabilitasi daerah aliran sungai (DAS), hingga pemberdayaan ekonomi berbasis potensi lokal melalui program BUMDes di berbagai wilayah seperti Jakarta, Surabaya, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur hingga Papua.

Pria yang akrab disapa Andi itu menjelaskan program-program ini tidak hanya dirancang untuk menjawab tantangan individu atau sektoral.

Akan tetapi juga untuk memahami masalah sebagai bagian dari sistem yang lebih luas, melibatkan interaksi antara manusia, lingkungan, dan kebijakan.

PT ABM Investama (ABMM), perusahaan investasi energi terintegrasi di Indonesia meluncurkan buku berjudul ABM dan Sepenggal Kisah Pembelajaran

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News