Abraham: Kalau Atut tak Datang, Kita Jemput

jpnn.com - JAKARTA--Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan memanggil lagi Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi dalam kasus dugaan suap penanganan sengketa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lebak, Banten. Pekan lalu Atut tidak memenuhi panggilan tersebut.
"Kita merencanakan memang dalam waktu dekat ini untuk memeriksa Ibu Atut. Kan kemarin yang bersangkutan absen. Karena, mungkin ada kegiatan yang lain. Sebenarnya, kegiatan pemeriksaan itu adalah kegiatan yang jauh lebih penting daripada kegiatan yang dilaksanakan," ujar Ketua KPK Abraham Samad di Jakarta, Senin, (9/12).
Abraham menyatakan, belum tahu pasti pemanggilan selanjutnya untuk Atut. Namun, pihaknya tak segan-segan menjemput Gubernur kaya itu jika kembali mangkir dalam pemeriksaan.
"Sebagai warning saya pada yang bersangkutan, Ibu Atut nanti dalam pemanggilan berikutnya harus segera memenuhi panggilan. Harus segera datang, kalau yang bersangkutan tidak datang, kita KPK akan datang ke Banten untuk menjemputnya," tandas Abraham. (flo/jpnn)
JAKARTA--Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan memanggil lagi Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi