Abraham Tidak Setuju Johan Budi Mundur jadi Jubir KPK
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad mengaku tidak setuju apabila Johan Budi mundur dari jabatannya sebagai Juru Bicara KPK. Namun, Abraham belum menyampaikan alasannya.
"Saya tidak setuju Pak Johan mundur jadi juru bicara," kata Abraham dalam pesan singkat, Senin (5/1).
Abraham mengatakan pimpinan KPK belum memberikan keputusan apapun terkait keinginan Johan mundur dari posisinya sebagai juru bicara.
"Jadi pimpinan belum memutuskan, karena pimpinan masih mempertimbangkan surat pengunduran diri itu, apakah diterima atau ditolak," tandas Abraham.
Sebelumnya, Johan menyebutkan alasan dirinya mundur sebagai juru bicara KPK. Alasannya mundur, ujar dia, mencermati kondisi dan situasi yang berkembang di KPK serta posisinya sebagai Deputi Pencegahan.
Johan menyatakan surat pengunduran dirinya telah dilayangkan sejak awal Januari. Namun, kata Johan, belum ada jawaban apakah pengunduran dirinya disetujui oleh pimpinan atau tidak. (gil/jpnn)
JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad mengaku tidak setuju apabila Johan Budi mundur dari jabatannya sebagai Juru Bicara
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wamen Viva Yoga: Kami Rancang Pembangunan Sentra Sapi Perah di Daerah Transmigrasi
- Ramses Nilai Rencana Bangun Universitas HAM Sangat Tepat di Indonesia
- Pimpinan DPR Mendukung Rencana Sekolah Negeri-Swasta Gratis di Jakarta
- Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya
- Pengukuhan Kepengurusan KWP 2024-2026, Ariawan: Saatnya Bersinergi dan Berkolaborasi
- KPK Dalami Keterlibatan David Glen di Kasus TPPU Abdul Gani Kasuba