Absen di Liga Champions, Pendapatan MU Turun Rp 718 Miliar

jpnn.com - MANCHESTER – Pendapatan Manchester United mengalami penurunan cukup tajam setelah absen di Liga Champions tahun lalu. MU mengalami penurunan hingga 37,8 juta Poundsterling atau setara Rp 718 miliar (Poundsterling = Rp 19.000).
Dalam laporan keuangan per 31 Mei, MU mendapatkan pemasukan sebesar 395,2 juta Poundsterling. Sebelumnya, pendapatan MU sempat menyentuh angka 433 juta Poundsterling.
Artinya, raksasa Premier League itu mengalami penurunan pendapatan hingga 8,8 persen. Laman Sky Sports, Kamis (17/9) menulis, absen di Liga Champions menjadi penyebab utama turunnya pendapatan MU.
Pendapatan matchday juga turun 16 persen menjadi 90,6 juta Poundsterling. Sementara, pemasukan dari broadcasting merosot sebesar 20,7 persen menjadi 107,7 juta Poundsterling.
Sebagaimana diketahui, MU memang absen di Liga Champions saat ditukangi David Moyes. Itu adalah kali pertama MU absen di kompetisi Eropa sejak 1989. (jos/jpnn)
MANCHESTER – Pendapatan Manchester United mengalami penurunan cukup tajam setelah absen di Liga Champions tahun lalu. MU mengalami penurunan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Finis Ketiga di Sprint Race MotoGP Thailand 2025, Bagnaia belum Sepenuhnya Puas
- Liga Spanyol: Girona vs Celta Vigo Berakhir Imbang 2-2
- Rodri Kembali Berlatih Pascacedera Lutut Parah
- Rehan/Gloria Tidak Mau Terbebani dan Pengin Main Lepas di Semifinal German Open 2025
- PSSI Jaga Asa Tembus Piala Dunia 2026 dengan Gelar Acara Doa Bersama di Senayan
- Punya Kenangan Manis di Final Liga 2, PSBS Biak Percaya Diri Lawan Semen Padang