AC Milan Berburu Juara Serie A, Lihat yang Dilakukan Milanisti Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Komunitas fan AC Milan di tanah air Milanisti Indonesia menonton bareng (nobar) laga klub kesayangannya versus Sassuolo di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (22/5) malam.
Kegiatan ini bertajuk F19ht For Scudetto atau perburuan juara Serie A.
Presiden Milanisti Indonesia Arrival mengatakan pihaknya melaksanakan nobar lantaran peluang AC Milan untuk juara sangat besar.
Laga di Stadion Mapei antara tuan rumah Sassuolo vs AC Milan, Minggu (22/5) mulai pukul 23.00 WIB nanti merupakan pertandingan di pekan terakhir Serie A.
Saat ini AC Milan memimpin klasemen dengan 83 poin. Sementara itu, tim satu kota, yakni Inter Milan berada di anak tangga kedua dengan 81 poin dan di waktu yang sama akan meladeni tamunya Sampdoria.
"Hanya butuh satu poin saja untuk bisa menjadi juara setelah sebelas tahun. Kami mengambil momen atau kesempatan ini untuk nobar akbar," kata Rival di Stadion Madya.
Dia juga menyebutkan kapasitas tiket untuk nobar kali ini sebanyak tiga ribu.
"Dengan kapasitas tempat duduk sebanyak empat ribu," imbuhnya.
AC Milan melakoni laga tandang ke markas Sassuolo, sedangkan Inter Milan menjamu Sampdoria. Siapa juara Serie A?
- Piala Italia: Vincenzo Italiano & Bologna Sudah Tak Sabar Hadapi AC Milan
- Piala Italia: AC Milan Jadi Antitesis Inter Milan
- Coppa Italia: AC Milan Kubur Mimpi Treble Inter Milan
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Liga Italia: AC Milan Berpesta Gol ke Gawang Udinese
- Bayern Vs Inter Milan 1-2: Martinez Melihat Penderitaan