Liga Europa
AC Milan Beri Penghormatan Spesial untuk Astori
jpnn.com, MILAN - Semua laga Liga Champions dan Liga Europa pekan ini diselingi momen mengheningkan cipta untuk mendiang kapten Fiorentina Davide Astori. Namun, untuk laga leg pertama 16 besar Liga Europa antara AC Milan dan Arsenal dini hari nanti akan ada penghormatan spesial.
Hal tersebut diungkapkan eks pelatih Astori selama dia mengenyam pendidikan di tim junior Milan pada 2001-2006, Fillippo Galli. Menurut pria 54 tahun itu, seharusnya ada penghormatan khusus bagi Astori untuk laga nanti.
Penghormatan yang dimaksud eks penggawa Milan pada 1982-1996 itu adalah memasang nama Astori di bawah nomor pemain Milan seperti yang disuarakan tifosi mereka beberapa hari terakhir.
Namun, harapannya penghormatan itu bukan sekadar terjadi di laga dini hari nanti. Melainkan juga di Serie A giornata ke-28 akhir pekan ini, saat Milan menghadapi Genoa, Senin (12/3).
Bila terealisasi, maka itu akan jadi yang ketiga bagi Milan. Sebelumnya, Rossoneri sempat melakukan hal serupa saat menghadapi Sevilla di Piala Super Eropa 2007 (31/8/2007).
Kala itu, di bawah nomor Paolo Maldini dkk ada nama Antonio Puerta yang meninggal karena serangan jantung tiga hari sebelumnya.
Berikutnya adalah saat Milan menyertakan tulisan Forca Chape pada Serie A musim lalu saat menghadapi Crotone (4/12/2016).
Tulisan tersebut ditujukan untuk tragedi kecelakaan pesawat yang menimpa tim asal Brasil Chapecoense sepekan sebelumnya.
Di laga leg pertama 16 besar Liga Europa antara AC Milan v Arsenal dini hari nanti akan ada penghormatan spesial untuk mendiang Davide Astori
- Jose Mourinho Tegaskan Fenerbahce Bermain Jauh Lebih Baik Dibanding MU
- Liga Europa: MU Hanya Bermain Imbang 1-1 Melawan Fenerbahce
- FC Twente Tahan Imbang Manchester United, Momen Bersejarah Mees Hilgers
- MU vs Twente: Ini Modal Penting Mees Hilgers cs di Kandang Setan Merah
- Atalanta Juara Liga Europa, AS Roma Bisa Diuntungkan, Kenapa?
- Profil Ademola Lookman, Bintang Atalanta Penghancur Leverkusen, Pernah Gagal di Inggris