AC Milan Bertahan, Barca Janji Menyerang
Selasa, 12 Maret 2013 – 10:31 WIB
DENGAN keunggulan dua gol di San Siro, AC Milan diunggulkan bisa mengalahkan Barcelona dalam perebutan satu kursi di perempat final Liga Champions. Meski bermain di kandangnya sendiri, Camp Nou, Barca diprediksi akan sulit mencetak gol karena pemain AC Milan akan berusaha sekuat tenaga menjaga gawang mereka akan tidak kebobolan.
Prediksi ini pun diakui oleh asisten pelatih Barca, Jordi Roura. Ia mengatakan, tidak ada yang salah bila pemain AC Milan akan berdiri di depan gawang mereka, mematikan langkah pemain Barca untuk mencetak gol. Apalagi sampai tiga gol.
Baca Juga:
"Mereka pasti akan mencoba mempertahankan keunggulan. Namun kewajiban kami adalah menyerang," kata Roura dikutip dari situs klub, Senin (11/3).
Roura mengatakan, pemainnya telah melihat berkali-kali video permainan AC Milan. Mereka pun sudah berusaha mencari titik kelemahan klub papan atas Italia tersebut. Meski diakui itu bukan pekerjaan mudah, namun Roura optimis anak asuhnya bisa memberikan perlawanan untuk mengejar ketertinggalan.
DENGAN keunggulan dua gol di San Siro, AC Milan diunggulkan bisa mengalahkan Barcelona dalam perebutan satu kursi di perempat final Liga Champions.
BERITA TERKAIT
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024