AC Milan Glories Tiba Malam Ini
Selasa, 05 Februari 2013 – 19:51 WIB

AC Milan Glories Tiba Malam Ini
JAKARTA - Tim AC Milan Glories yang berganggotakan sejumlah pemain legenda AC Milan dijadwalkan tiba di Jakarta (5/2) malam ini. Mereka akan mendarat di terminal 2D, Bandara Soekarno Hatta-Tangerang sekitar pukul 21.00 WIB. Boy menyebutkan, sampai saat ini tidak ada perubahan nama-nama yang akan tampil di laga charity itu. Pemain AC Milan Glories yang akan hadir di Indonesia di antaranya adalah Paolo Maldini, Hernan Crespo, Daniele Massaro, Marcel Desailly, Massimo Taibi, Franco Baresi, Roque Junior, Alessandro Costacurta, Massimo Oddo, Andriy Shevchenko dan Serginho.
"Milan Glorie akan tiba malam ini pukul 21.00 WIB di terminal 2D," ujar Boy Indra Gunawan selaku Media Relation dari pihak promotor saat dihubungi wartawan, Selasa (5/2).
Tim AC Milan Glories yang dipimpin oleh Franco Baresi itu dijadwalkan untuk menggelar pertandingan amal dengan Indonesia All Star Legend pada Sabtu (9/2) mendatang. Sebelum menggelar pertandingan amal, Tim AC Milan Glories terlebih melakukan sejumlah kegiatan seperti coaching clinic dan meet and greet. Jumpa pers AC Milan Glories sendiri akan digelar besok (6/2) di Jakarta Convention Centre (JCC).
Baca Juga:
JAKARTA - Tim AC Milan Glories yang berganggotakan sejumlah pemain legenda AC Milan dijadwalkan tiba di Jakarta (5/2) malam ini. Mereka akan mendarat
BERITA TERKAIT
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil