AC Milan Hajar Atalanta, Davide Calabria: Kami Tim Terbaik di Italia
jpnn.com, BERGAMO - Partai seru nan dramatis tersaji kala AC Milan bertandang ke markas Atalanta pada matchday ketujuh Serie A, Senin (04/10) dini hari WIB.
Pada duel yang berlangsung di Stadion Gewiss, Rossoneri menang 3-2 dari tuan rumah. Milan unggul tiga terlebih dahulu yang masing-masing dilesatkan oleh Davide Calabria, Sandro Tonalli, dan Rafael Leao.
Sementara Atalanta, mampu memperkecil kedudukan lewat Duvan Zapata dan Mario Pasalic.
Terlepas dari gawang Milan yang kecolongan dua gol, full back Davide Calabria tetap menganggap timnya merupakan yang terbaik di Italia.
“Ada banyak tim kuat di Italia, tetapi menurut saya, tidak ada tim yang lebih baik dari Milan," tutur Calabria dikutip dari DAZN.
Calabria berharap Milan bisa memanfaatkan momentum positif ini untuk terus membuat mereka semakin kuat.
“Kami harus fokus pada diri kami sendiri dan terus percaya bahwa kami adalah yang terbaik. Ada permainan dan momen yang berubah sepanjang musim, tetapi kami harus terus memanfaatkan situasi positif ini," tambahnya.
Calabria lalu menyinggung peran Stefano Pioli yang dianggap mampu menanamkan mentalitas juara dalam skuad Milan saat ini.
Partai seru nan dramatis tersaji kala AC Milan bertandang ke markas Atalanta pada matchday kedelapan Serie A. Davide Calabria punya pandangan tersendiri soal Rosssoneri
- Menang Dramatis dari Inter, AC Milan Juara Piala Super Italia 2024
- STY Dipecat PSSI, Legislator Pencinta Sepak Bola: Ibarat Petir Pas Siang Hari Cerah
- Profil Mitchel Bakker, Pemain Atalanta yang Digosipkan Didekati PSSI
- Tidak bisa Bermain untuk Barcelona, Dani Olmo jadi Incaran Klub Besar Eropa
- Hajar Atalanta, Inter Milan Melaju ke Final Piala Super Italia, Inzaghi Puas
- Pecat Paulo Fonseca, AC Milan Tunjuk Sergio Conceicao jadi Pelatih