AC Milan Incar Bek Tengah Chelsea, Newcastle dan Leeds Juga Tertarik
Selasa, 12 Januari 2021 – 21:26 WIB
jpnn.com, ITALIA - AC Milan dikabarkan berminat merekrut bek tengah Chelsea Fikayo Tomori.
Milan disebut harus bersaing dengan sejumlah klub di Inggris dan negara lain.
Newcastle dan Leeds termasuk klub Inggris yang tertarik dengan jasa pemain berusia 23 tahun itu.
Meski demikian, mereka lebih memilih untuk meminjamnya terlebih dahulu.
Sedangkan raksasa Italia tersebut mempertimbangkan untuk langsung memberikan Tomori kesepakatan permanen.
Selain Tomori, Milan saat ini tengah mendekati bek Strasbourg Mohamed Simakan sebagai target utama mereka.
Namun tim Ligue 1 ingin melepasnya dengan harga tinggi.
Tomori sendiri terbuka untuk bermain di luar negeri setelah mempertimbangkan untuk pindah ke klub Prancis, Rennes selama musim panas 2020.
AC Milan mengincar bek tengah Chelsea untuk memperkuat pertahanan, Newcastle dan Leeds dikabarkan juga tertarik.
BERITA TERKAIT
- Ada Pesan dari Gelandang AC Milan untuk Timnas Indonesia
- Ada Pemain AC Milan Bakal Menyaksikan Laga Bahrain vs Indonesia
- Liga Italia: AC Milan Tumbang di Markas Fiorentina
- Hasil Liga Champions: Duo Milan Beda Nasib, Sejumlah Raksasa Berpesta
- Maresca Tegaskan Chelsea Lebih Memprioritaskan Liga Inggris
- Inter Milan vs AC Millan: Rossoneri Harus Menunggu Lama