Acara Pesta Pernikahan Diterjang Puting Beliung, Para Tamu Teriak Histeris

Acara Pesta Pernikahan Diterjang Puting Beliung, Para Tamu Teriak Histeris
Lokasi pesta di halaman GKPS Kongsilaita Pematang Raya tampak berserakan setelah terjadi puting beliung, Rabu(5/7). Foto: SondiSipayung/MetroSiantar/jpg

Beberapa lampu jalan di lokasi kantor Bupati Simalungun juga terlihat tumbang. Sejumlah pohon juga tumbang di Jalan Sauren Sondi Raya juga telah dievakuasi warga.

Salah seorang warga Sondi Raya yang terkena musibah puting beliung, Rohma Banurea mengatakan, atap teras rumahnya rusak parah.

Tidak hanya itu, TK Bina Insani juga terkena dampak angin puting beliung tersebut, dimana satu pohon berukuran besar menimpa gedung belajar TK tersebut sehingga mengalami kerusakan.

Camat Raya Agustina Simanjorang SAN MSi mengatakan, pihak pemerintah Kecamatan Raya telah menyampaikan kejadian tersebut ke Dinas Sosial Kabupaten Simalungun.

“Kita masih melakukan pendataan terhadap kerusakan rumah yang ada di Raya. Selanjutnya kita akan sampaikan ke Dinas Sosial agar para korban mendapatkan bantuan,” katanya.(son/adi/esa)


Sebuah acara resepsi pernikahan di pekarangan GKPS Kongsi Laita Sondi Raya, Simalungun, Sumut, berantakan setelah diterjang angin puting beliung,


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News