ACCMSME jadi Momentum Perkuat Kerja Sama ASEAN
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) kembali berpartisipasi dalam The 17th ACCMSME and Related Meetings yang berlangsung pada 14-17 Mei 2024 di ASEAN Headquarters, Jakarta.
Pertemuan ACCMSME ke-17 bertujuan untuk meng-update progress pada berbagai kegiatan di bawah Rencana Aksi Strategis ASEAN untuk Pengembangan UKM di ASEAN/Strategic Action Plan for SME Development (SAP-SMED) 2016-2025, serta mengidentifikasi rencana ASEAN pasca 2025.
ACCMSME ke-17 dihadiri oleh 10 Negara Anggota ASEAN dan Timor Leste sebagai observer, negara mitra dialog seperti Jepang, Jerman, Amerika Serikat (AS), Korea Selatan (Korsel), dan Inggris, serta mitra kerja sama internasional lainnya.
Kepala Biro Hukum dan Kerja Sama KemenKopUKM Henra Saragih mengatakan pertemuan dimulai dengan serah terima ACCMSME Chairmanship dari Filipina ke Singapura.
“Beberapa capaian dan kemajuan projek disampaikan oleh Indonesia dalam pertemuan tersebut, salah satunya adalah progress implementasi In-depth Study on MSME Finance Gap,” kata Henra dalam keterangan resminya, Senin (20/5/2024).
Sebagai tahap awal, kata Henra, KemenKopKUM bekerja sama dengan BRIN merampungkan studi literatur dan pengumpulan data dari ASEAN SME Policy Index (ASPI) bekerja sama dengan OECD.
Pertemuan ACCMSME ke-17 juga mencatat progress implementasi projek dan inisiatif unggulan di ASEAN.
Selain itu, pertemuan juga membahas keberlanjutan champion platform ACCMSME, yakni ASEAN Access dan ASEAN SME Academy.
Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) kembali berpartisipasi dalam The 17th ACCMSME and Related Meetings yang berlangsung pada 14-17 Mei 2024 di ASEAN.
- Perkuat Kolaborasi ZIS di ASEAN, ICONZ ke-8 Hasilkan 5 Resolusi Strategis
- Dorong Pelaku Usaha Bangun Ekosistem Bisnis, Kemenperin Gelar Idea Expo 2024
- Menko Airlangga: Indonesia dan ASEAN Tetap Stabil di Tengah Ketidakpastian Global
- Piala AFF, Menpora: Kesempatan Emas Timnas Indonesia Mempersiapkan Diri jadi Kekuatan Besar di ASEAN
- KIWI Challenge 2024 Jadi Ajang Memantik Semangat Wirausaha Muda
- Anindya Bakrie: Kadin Indonesia Siap Bantu & Dukung Kepemimpinan Asean Bac Malaysia di ASEAN