ACE Gandeng Kemenpar Percepat Wujudkan Green Building di Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Asosisai Chief Engineering (ACE) mengandeng Kementerian Pariwisata (Kemenpar) untuk berupaya mempercepat penerapan green building (bangunan hijau) di Indonesia, dalam acara 'Kolaborasi Engineering untuk Revolusi Industri 4.0' inisiasi ACE.
Ketua ACE Jakarta, Ketut Nesa Mahayasa mengatakan, konsep green building yang dimaksud tidak hanya diartikan sebagai bangunan hijau. Green building ini juga dapat menghadirkan efisiensi energi yang lebih baik.
"Diharapkan nanti para teknik dapat memahami konsep pemakaian energi efisien sehingga berdampak dalam menyiasati dan memberikan kontribusi terhadap lingkungan," kata pria yang akrab disapa Ketut saat ditemui pada acara ACE Seminar dan Gathering 2019, di Jakarta, Sabtu (30/3).
Selain mendorong implementasi green building, Ketut berharap kegiatan tersebut diadakan guna meningkatkan sharing knowledge anggota asosiasi.
Para anggota ACE berasal dari berbagai instansi antara lain hotel, bank, rumah sakit dan industri. Untuk meningkatkan pengetahuan para anggota perihal informasi terbaru dari segi teknologi maupun peralatan, Ketut menganggap acara ACE Seminar dan Gathering itu cukup penting.
"Dengan adanya acara ini para pendukung atau sponsor diberi kesempatan memperkenalkan produk-produk mereka serta menawarkan berbagai solusi dalam masalah-masalah keteknikan. Jadi mereka bisa berbagi ilmu dan teknologi di sini," pungksa Ketut. (mg9/jpnn)
Asosisai Chief Engineering (ACE) mengandeng Kementerian Pariwisata (Kemenpar) untuk berupaya mempercepat penerapan green building (bangunan hijau) di Indonesia, dalam acara 'Kolaborasi Engineering untuk Revolusi Industri 4.0' inisiasi ACE.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- BTN Raih Sertifikasi Green Building dengan Predikat Tertinggi
- Novita Hardini Sebut Penghapusan DAK Pariwisata akan Mencekik Daerah
- Indef Tanggapi Wacana Pemisahan Ekonomi Kreatif dari Kemenpar
- Pegadaian Resmikan Gedung Baru, Terapkan Konsep Green Building
- Fadli Zon Sering Viral di Dunia Maya, Sandiaga pun Tertawa
- Malam Hari ke Cimanggis, Sandiaga Berbicara soal Keris