Acha Ivana Rilis Single Baru Andaikan di Tengah Kesibukan Kuliah S2

Acha Ivana Rilis Single Baru Andaikan di Tengah Kesibukan Kuliah S2
Acha Ivana mewarnai industri musik Indonesia dengan menghadirkan lagu terbaru 'Andaikan'. Foto: dok. pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Acha Ivana merilis karya terbaru untuk mewarnai industri musik Indonesia di tengah kesibukannya menempuh pendidikan S2.

Acha yang menempuh pendidikan S2 di bidang Penuaan Kulit, dan Estetika, itu merilis lagu baru berjudul Andaikan.

Lagu yang diproduseri oleh Vera zanobia (MVBT MUSIK) dan Wawan Sugianto, dengan komposer dan arrangement oleh Bagus Ariatama itu dirilis 23 Februari 2025.

"Aku sedang menjalani S2-ku sambil menekuni bidang entertaint juga di manajemen Mak Vera, seperti MC, nyanyi, dan shooting sinetron," ujar Acha Ivana kepada awak media.

"S2 Penuaan Kulit dan Estetika ini aku ambil karena siapa sih yang enggak ingin tampil awet muda di zaman ini? Semua ingin cantik dan senantiasa awet muda," tambahnya.

Adapun Andaikan mengusung genre pop. Lagu itu menceritakan tentang seseorang yang merindukan kehadiran pasangannya.

"Jadi, lagu ini diciptakan oleh Mas Wawan dan diaransemen oleh Mas Ari. Genrenya pop dan bercerita tentang seseorang yang merindukan kehadiran pasangannya," ucap Acha Ivana.

Menurutnya, lagunya itu bisa mewakili perasaan banyak orang yang sedang menjalani hubungan jarak jauh (LDR) atau bahkan mengalami perpisahan dengan pasangan di saat masih begitu mencintai.

Acha Ivana merilis karya terbaru untuk mewarnai industri musik Indonesia di tengah kesibukannya menempuh pendidikan S2.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News