Acha Punya Kekasih Baru
Rabu, 15 September 2010 – 10:15 WIB

Acha Punya Kekasih Baru
JAKARTA - Gosip kedekatan antara Acha Septriasa (21) dan Pasha "Ungu", menguap ketika mantan suami Okie Agustina itu menggandeng Adelia, pacar barunya. Kini, mengikuti langkah Pasha, Acha yang bernama lengkap Jelita Septriasa tersebut, mulai terang-terangan menunjukkan bahwa kini dia sudah mempunyai pacar baru. Siapa dia? Acha mengaku mantap menjalin hubungan dengan Dennis. Acha mengakui, ada perbedaan keyakinan antara dirinya dan kekasihnya. Meski demikian, perbedaan itu tidak menjadi persoalan. Dia beralasan, usianya masih belia, masanya bersenang-senang mempunyai banyak teman. Namun, dia tetap menjalani hubungannya yang masih berusia seumur jagung itu dengan sungguh-sungguh.
Ditemui di Lima Dua Belas Musik di kawasan Pasar Minggu, Senin (13/9), pesinetron dan penyanyi itu menyebut pacarnya bernama Dennis. Dennis, kata Acha, hanya pria lokal saja. Bukan teman kuliah di Malaysia, ataupun warga negara Malaysia. "Indonesia asli. Aku masih mencintai cowok pribumi, produk Indonesia," candanya.
Baca Juga:
Mantan kekasih Irwansyah tersebut mengatakan, dirinya mengenal Dennis empat bulan belakangan. Mereka berkenalan di Lima Dua Belas Music, tempat Dennis bekerja, yang juga menjadi label rekaman Acha.
Baca Juga:
JAKARTA - Gosip kedekatan antara Acha Septriasa (21) dan Pasha "Ungu", menguap ketika mantan suami Okie Agustina itu menggandeng Adelia,
BERITA TERKAIT
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi