ACICIS Siapkan Ratusan Mahasiswa Australia Studi di Indonesia
Australian Consortium for ‘In-Country’ Indonesian Studies (ACICIS) kembali menyiapkan kesempatan bagi ratusan mahasiswa dari Australia untuk mengikuti studi bahasa dan praktikum bidang hukum di sejumlah perguruan tinggi di Indonesia.
ACICIS telah menjalankan program bagi mahasiswa Australia untuk belajar di Indonesia sejak tahun 1994. Untuk tahun 2017/18, ACICIS memperoleh dana dari Pemerintah Australia melalui New Colombo Plan Mobility Program senilai 1,9 juta dollar (sekitar Rp 20 miliar).
Program Mobility di bawah New Colombo Plan yang dilaksanakan Pemerintah Australia itu untuk tahun 2017/2018 menyiapkan lebih dari 20 juta dolar untuk bantuan semester pendek dan semester panjang bagi mahasiswa Australia yang ingin belajar di 31 lokasi di kawasan Indo Pasifik.
Untuk pendanaan bagi ACICIS sendiri akan menyiapkan 371 bantuan program mobility serta tambahan 134 bantuan magang, bagi mahasiswa dari 24 universitas Australia yang menjadi konsorsium ACICIS. Mereka akan mengikuti studi dalam berbagai bidang termasuk bisnis dan perdagangan, hubungan internasional, serta studi pembangunan.
Pendanaan itu juga, menurut Secretariat Manager ACICIS Liam Prince, akan mendukung dua program semester pendek yang akan diluncurkan ACICIS akhir 2017 dan awal 2018. Kedua program itu adalah kursus singkat bahasa Indonesia dan praktikum profesional selama 6 minggu di Indonesia bagi mahasiswa Fakultas Hukum dari Australia.
Dijelaskan, tahun 2017 ACICIS juga akan menerima pendanaan sebesar 272.800 dolar sebagai bagian dari proyek multi year yang diumumkan 2015 untuk membantu 65 orang mahasiswa Australia yang mengikuti program di bidang pertanian, kesehatan masyarakat, creative arts dan desain.
Apa saja syaratnya bagi mahasiswa Australia untuk mengikuti program ACICIS? "Syaratnya harus mahasiswa S1 dan program yang mereka ikuti harus jadi bagian dari kredit semester mereka," kata Liam Prince kepada wartawan ABC Farid M. Ibrahim, Selasa (7/9/2016).
Mereka akan ditempatkan di berbagai perguruan tinggi selama berada di Indonesia. "Ada delapan universitas mitra ACICIS yang ada di Indonesia," katanya.
Australian Consortium for ‘In-Country’ Indonesian Studies (ACICIS) kembali menyiapkan kesempatan bagi ratusan mahasiswa dari Australia untuk
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata