Ada 2 Warga Negara Afghanistan Ikut Serta Pada Evakuasi 26 WNI dari Kabul

Ada 2 Warga Negara Afghanistan Ikut Serta Pada Evakuasi 26 WNI dari Kabul
Tangkapan Layar Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memberi keterangan kepada wartawan, usai menyaksikan kepulangan WNI dari Afghanistan kembali ke Tanah Air, di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (21/8/2021). ANTARA/Genta Tenri Mawangi

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah berhasil mengevakuasi 26 warga negara Indonesia (WNI) dari Bandara Karzai, Kabul, Afghanistan.

Dalam misi pemulangan itu ikut dua warga negara Afghanistan dan 5 warga negara Filipina.

Atas proses pemulangan tersebut yang berjalan dengan baik, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto mengucap syukur.

Menurutnya, evakuasi dari Bandara Hamid Karzai bukan misi yang mudah.

Karena situasi yang terus berubah dan berkembang di Afghanistan.

“Dengan mengucap syukur, alhamdulillah pagi ini misi evakuasi dari Kabul ke Tanah Air Indonesia dapat dilaksanakan dengan aman sesuai dengan rencana,” ujar Panglima TNI Hadi Tjahjanto.

Dia mengatakan hal tersebut saat jumpa pers, usai menyaksikan langsung pendaratan pesawat TNI AU yang mengangkut puluhan WNI dari Afghanistan, di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (21/8).

Panglima TNI yang berdiri di samping Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menyampaikan banyak masalah yang dihadapi tim evakuasi saat operasi.

Ada dua warga negara Afghanistan ikut serta pada evakuasi 26 warga negara Indonesia dari Kabul.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News