Ada Aktor Politik Tunggangi Demo, Fadli Zon Merasa Disudutkan?
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon merasa terusik dengan pernyataan Presiden Joko Widodo.
Kemarin, pria yang karib disapa Jokowi itu mengatakan kericuhan demo karena ditunggangi aktor politik.
Meski bukan dirinya yang dimaksud, Fadli terlihat resah.
"Kalau bisa jangan menimbulkan spekulasi menunggangi. Itu kan bahasa di zaman dulu. Ditunggangi pihak ketiga gitu. Kalau menunggang itu menunggang kuda. Tapi kalau ditunggangi itu apa maksudnya?," tanya Fadli Zon di Warung Daun Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (5/11).
Menurutnya, jika Jokowi sudah mengetahui oknum politik yang berada di balik kericuhan, Politikus Gerindra itu mendesak agar segera mengungkapnya di hadapan publik.
"Saya kira kita ini sudah di era demokrasi. Tidak boleh berspekulasi semacam itu yang bisa menimbulkan berbagai macam interpretasi kesalahpahaman baru ya," tukasnya.
Lagi pula sambung dia, demonstran yang berunjuk rasa kemarin murni untuk menuntut penegakan hukum terhadap Ahok.(uya/JPG/chi/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon merasa terusik dengan pernyataan Presiden Joko Widodo. Kemarin, pria yang karib disapa Jokowi itu mengatakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kang Ace Sebut Program Makan Bergizi Gratis Adalah Investasi SDM Berkualitas
- Optimalkan Pelayanan, LSP Pro DB Ajukan Sertifikasi Jarak Jauh
- ASDP Apresiasi Kolaborasi Stakeholder Dukung Kelancaran Penyeberangan Selama Nataru
- Susu Tak Masuk Menu MBG di Jakarta, Kepala BGN Bilang Begini, Silakan Disimak
- Pencuri Motor Spesialis Parkiran di Banten Ditangkap Polisi
- Kerja Sama Kapolri dan Panglima TNI Dinilai Bagus dalam Pengamanan Nataru