Ada Amerika Serikat hingga Jepang di Super Garuda Shield 2022, Tiongkok?
jpnn.com, BATURAJA - Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa bersama Commanding General U.S Army Pacific Command General Charles A. Flynn, membuka latihan gabungan Super Garuda Shield 2022, di Baturaja, Ogan Komering Ulu, Sumatra Selatan, Rabu (3/8).
Latihan gabungan Super Garuda Shield (SGS) 2022 yang digelar 1-14 Agustus di ikuti oleh 14 negara antara lain Amerika Serikat, Australia, Jepang, dan Singapura yang berpartisipasi aktif.
Malaysia, Inggris, Papua Nugini, Timor Leste, India, Kanada, Selandia Baru, dan Korea Selatan yang bertindak sebagai pengamat.
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyatakan Indonesia sendiri sudah pernah mengundang Tiongkok untuk bergabung.
"Namun, latihan bersama itu bukan keinginan satu pihak, tidak bisa. Latihan bersama keinginan kedua pihak," kata Andika Perkasa seusai membukaan latihan gabungan Super Garuda Shield di Baturaja, Ogan Komering Ulu, Sumatra Selatan, Rabu (3/8).
Dia juga menyebutkan TNI sendiri sudah pernah melaksanakan latihan bersana Tentara Tiongkok pada tahun 2012 dan 2013.
"Namun, tidak ada kelanjutan dan mungkin, mungkin bukan prioritas. Itu saja," lanjutnya.
Jenderal bintang empat itu juga menyebutkan tidak tertutup kemungkinan akan kembali mengundang Tiongkok pada ajang latihan bersama berikutnya.
Ke mana Tiongkok saat Amerika Serikat hingga Jepang ikut latihan gabungan Super Garuda Shield di Indonesia?
- Donald Trump Berkuasa Lagi, Jenis Kelamin Bakal Jadi Urusan Negara
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB
- Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang, TNI Kerahkan Pasukan
- Celeng Banteng
- Tim Gabungan Siap Amankan 335 Gereja saat Perayaan Natal di Bali
- Berkat Kekompakan TNI-Polri, Pengamanan Pilkada Siak Jadi Role Model di Riau