Ada Andil Legenda Chelsea dalam Permainan Apik Timnas Indonesia di Piala AFF?

jpnn.com, JAKARTA - Performa apik timnas Indonesia pada ajang Piala AFF 2020 turut mendapat respons positif dari media Inggris Daily Star.
Media asal Negeri Ratu Elizabeth itu menyebut masa depan anak asuhan Shin Tae Yong sangat cerah.
Meski pada partai puncak Piala AFF 2020 harus takluk dari Thailand dengan agregat 2-6, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan dinilai masih bisa berkembang.
Menurut Daily Star, salah satu faktor yang membuat permainan timnas Indonesia makin berkembang yakni andil dari legenda Chelsea Dennis Wise.
Dennis yang bertugas sebagai direktur teknik Garuda Select itu diyakini akan sukses mengembangkan beberapa bakat-bakat muda Indonesia.
"Dia (Dennis) bisa membentuk dan mempersiapkan timnas Indonesia untuk ajang yang lebih besar lainnya,” tulis Daily Star.
Garuda Select merupakan program pembinaan sepak bola Indonesia dengan mengirimkan pemain terbaik untuk bertanding di Eropa.
Selama menjalani program tersebut, para pemain terbaik Indonesia itu dilatih oleh Dennis Wise serta Des Walker.
Media kenamaan Inggris Daily Star menyebut permainan timnas Indonesia akan berkembang berkat andil legenda Chelsea.
- Kabar Baik buat Australia Menjelang Jumpa Timnas Indonesia
- Australia Dilanda Badai Cedera, Timnas Indonesia Punya Peluang Curi Poin di Sydney
- Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Cek Harganya
- Kabar Baik Bagi Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Australia
- Dean James Pamer Skill Lawan PSV Eindhoven, Calvin Verdonk Wajib Waspada
- Timnas Indonesia Bernuansa Barcelona setelah Kedatangan Jordi Cruyff