Ada Bocah Alami Gizi Buruk, Ahok: Ini Menarik!

Ada Bocah Alami Gizi Buruk, Ahok: Ini Menarik!
Basuki Tjahaja Purnama. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menganggap kasus gizi buruk yang menimpa RGM (9) sebagai hal yang menarik.

"Kenapa menarik? Ini disinyalir banyak yayasan ‎bisa bantu. Jadi orang Jakarta ini orang baik hati, murah hati ada orang susah dibantu," kata pria yang karib disapa Ahok itu di Balai Kota, Jakarta, Rabu (11/11).

Di sisi lain, mantan Bupati Beitung Timur tersebut meminta warga DKI tidak terlalu murah hati memberikan bantuan.

"‎Jadi saya bilang ke orang Jakarta 'Kemurahan hati Anda, Anda tahan. Lebih bantuin urusin sampah, lalu lintas bagus. Kalau ketemu orang miskin sakit, orang miskin enggak sekolah, enggak usah kamu bantu deh.' Orang Jakarta baik hati," ujar Ahok.

Sebagaimana diketahui, Ahok sempat menjenguk RGM di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Koja, Jakarta Utara pada Selasa (10/11). Saat itu Ahok bertemu Taminah yang merupakan nenek RGM.

Ahok kaget ketika melihat sang nenek begitu sehat. Karenanya, Ahok menduga bantuan yang didapatkan untuk RGM dimanfaatkan oleh sang nenek.

Awalnya Ahok berniat untuk memberikan bantuan. Namun hal itu batal ia lakukan.‎ Sebab, Ahok melihat Taminah sehat dan sudah mendapat banyak bantuan.‎ (gil/jpnn)

 


JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menganggap kasus gizi buruk yang menimpa RGM (9) sebagai hal yang menarik. "Kenapa menarik?


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News