Ada Indikasi Keterlibatan Dewan Lainnya
Rabu, 16 Juli 2008 – 16:27 WIB
JAKARTA - Badan Kehormatan (BK) DPR RI mengindikasikan adanya keterlibatan anggota DPR RI lainnya dalam kasus suap pengadaan kapal patroli di Departemen Perhubungan. Hal ini diketahui dari hasil penggeledahan yang dilakukan tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus yang melibatkan anggota Komisi V DPR RI Bulyan Royan tersebut. "Ada indikasi keterlibatan anggota DPR lainnya. Ini diketahui dari hasil penggeledahan di ruang Sekretariat Komisi V beberapa waktu lalu," kata anggota BK DPR RI Gayus Lumbun, di DPR RI Rabu (16/7). Namun Gayus enggan menyebutkan lebih detil mengenai keterlibatan anggota DPR RI tersebut. Apakah dari Komisi V atau dari komisi lainnya. "Bisa Komisi V dan bisa anggota lainnya. Itu kewenangan KPK," katanya sambil tersenyum. Mengenai langkah selanjutnya, Gayus mengatakan, BK terus melakukan koordinasi secara rutin dengan KPK. Hal itu bertujuan untuk mendapatkan fakta dan data terkait kasus-kasus yang melibatkan anggota dewan. Namun Gayus mengatakan, sejauh ini BK belum memanggil anggota DPR yang tersangkut kasus tersebut. "Nanti, setelah waktunya baru kita panggil," katanya. (ais)
Baca Juga:
JAKARTA - Badan Kehormatan (BK) DPR RI mengindikasikan adanya keterlibatan anggota DPR RI lainnya dalam kasus suap pengadaan kapal patroli di Departemen
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Prakiraan Cuaca Jakarta Jumat Ini, Hujan dari Pagi Sampai Sore
- Dow Hadirkan Inovasi Material Rendah Karbon
- Kecelakaan Maut di Semarang, Sopir Truk Tronton Sempat Terjepit di Kabin Kemudi
- Komdigi Bersama KTP2JB Sosialisasikan Perpres Nomor 32 Tahun 2024 kepada Puluhan Media
- Rem Truk Tronton Blong, Hantam Warung & Kendaraan di Semarang, 2 Orang Tewas
- Pop Mart Christmas Town di Gancit, Hadirkan Labubu hingga SkullPanda