Ada Jaminan dari Putin, Presiden Jokowi: Ini Berita Baik
jpnn.com, MOSKOW - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan Presiden Rusia Vladimir Putin sudah menyatakan bakal menjamin keamanan pasokan pangan dan pupuk dari Rusia dan Ukraina.
Hal itu diungkapkan Jokowi saat konferensi pers bersama Presiden Rusia Vladimir Putin di Istana Kremlin, Moskow, Rusia, Kamis waktu setempat.
"Ini sebuah berita yang baik," kata Jokowi sebagaimana dikutip dari tayangan daring Sekretariat Presiden.
Mantan gubernur DKI Jakarta itu menghargai sikap Presiden Putin soal jaminan keamanan bagi pasokan pangan dan pupuk tersebut.
Presiden Ketujuh RI itu juga mendukung upaya Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk reintegrasi komoditas pangan dan pupuk Rusia, serta komoditas pangan Ukraina untuk masuk lagi dalam rantai pasok dunia.
"Khusus untuk jalur ekspor produk pangan Ukraina, terutama melalui jalur laut, tadi sekali lagi, Presiden Putin sudah memberikan jaminannya," ucap suami Iriana itu.
Jokowi menjadi pemimpin pertama di Asia yang mengunjungi Ukraina dan Rusia setelah invasi militer.
Ketika bertemu Putin, Jokowi juga menyampaikan kepentingan Indonesia yang menginginkan perang segera selesai.
Presiden Jokowi menyampaikan Presiden Rusia Vladimir Putin bakal menjamin keamanan pasokan pangan dan pupuk dari Rusia dan Ukraina.
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Digitalisasi untuk Mendorong Pengembangan Pariwisata Indonesia Perlu Dilakukan
- Universitas Bakrie Jadi Jembatan Pengembangan Industri Halal Antara Indonesia dan Filipina
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan