Ada Jaringan Narkoba Besar di Kalangan Artis
Minggu, 27 Januari 2013 – 15:27 WIB
JAKARTA -- Ketua Presidium Indonesia Police Watch Neta S. Pane menegaskan, kasus selebritis yang diduga terlibat narkoba selalu berulang-ulang terjadi. Menurutnya, ini menunjukkan bahwa ada jaringan besar narkotika yang hidup di balik kehidupan artis.
IPW berharap Polri dan Badan Narkotika Nasional (BNN) harus mampu mengungkap, membongkar dan menangkap bandar-bandar besar yang beroperasi di balik gemerlap kehidupan artis. "Agar para artis yang diharapkan menjadi ikon dan contoh bagi masyarakat tidak terus menerus menjadi korban para bandar narkoba," kata Neta, menjawab JPNN, Minggu (27/1).
Baca Juga:
Neta mengharapkan BNN, segera mengungkap dengan cepat siapa saja artis yang mereka tangkap tadi pagi dan sejauhmana keterlibatan mereka. Dengan adanya penangkapan di Lebak Bulus itu, diharapkan menjadi pelajaran bagi artis-artis lain, sehingga kasus-kasus narkoba di kalangan artis tidak terus menerus berulang.
"Penangkapan tadi pagi menjadi ironis karena salah satu yang tertangkap adalah idola anak-anak karena yang bersangkutan menjadi juri sebuah even anak-anak," kata Neta.
JAKARTA -- Ketua Presidium Indonesia Police Watch Neta S. Pane menegaskan, kasus selebritis yang diduga terlibat narkoba selalu berulang-ulang terjadi.
BERITA TERKAIT
- Siapa Oknum R Diduga Perantara Suap Vonis Bebas Ronald Tannur? MA Mau Usut
- 2.426 Peserta Lulus SKD CPNS BPKP dan Berhak Mengikuti SKB
- Inilah Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan, Ada Nama Ujang Komarudin
- Fakta Baru, Zarof Ricar Bertemu Hakim Agung Soesilo Bahas Ronald Tannur, Ini yang Terjadi
- Zarof Ricar Belum Menyerahkan Uang ke Majelis Kasasi Ronald Tannur, Tetapi 1 Hakim Pernah Ditemui
- Usut Kasus Korupsi Pengadaan X-Ray Kementan, KPK Panggil Sunarto Sulai