Ada Kabar Miring soal Pembagian Kartu Prakerja, Bang Saleh langsung Beri Peringatan Ini
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR Saleh Partaonan Daulay mendengar kabar miring terkait proses rekrutmen peserta program kartu prakerja.
Kabar yang beredar pembagian kartu prakerja itu dilakukan secara undian, sehingga dikhawatirkan tidak tepat sasaran nantinya.
"Proses rekrutmen peserta program ini dinilai tidak objektif. Saya mendengar proses seleksinya akan dilaksanakan dengan cara undian," ujar Daulay dalam pesan tertulisnya, Kamis (16/4).
Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) ini kemudian memaparkan informasi yang diterimanya. Calon terlebih dahulu mendaftar secara daring. Ketika sudah terdaftar, maka selanjutnya akan diundi secara acak oleh komputer.
Nama-nama yang menang undian itulah nantinya yang akan mengikuti program pelatihan.
“Kalau sistem undian seperti itu belum tentu hasilnya objektif. Sebab, dari sisi yang mendaftar dipastikan akan didominasi mereka yang ada di kota-kota besar," ucap Daulay.
Daulay menilai peluang calon peserta yang berada di pinggiran kota atau kota kecil, lebih kecil dibanding mereka yang berada di kota besar.
Selain itu, alat komunikasi untuk mendaftar program ini juga diyakini akan lebih baik di perkotaan dibanding di di daerah-daerah pedalaman.
Sebaiknya ada seleksi yang melihat minat dan bakat calon peserta yang akan menerima kartu prakerja.
- Saleh PAN: Selamat Bekerja Buat Mas Pramono dan Bang Rano
- Pemerintah Perlu Berhati-hati soal Penghapusan Utang UMKM
- Pemerintah Harus Tingkatkan Daya Saing Produk UMKM dan Ekonomi Kreatif
- Saleh PAN Bersyukur MK Hapus Presidential Threshold, Singgung Capres-Cawapres
- PPN 12 Persen untuk Barang Mewah Bukti Prabowo Melindungi Kepentingan Rakyat Kecil
- HPP Gabah dan Jagung Naik, Saleh: Ini Bukti Kecintaan Prabowo kepada Petani