Ada Kebakaran di Area Mabes Polri Trunojoyo, Korban Jiwa?
Sabtu, 10 September 2016 – 03:20 WIB

Foto: Kebakaran terjadi di ATM Mandiri di kompleks Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Minggu (10/9) sekitar pukul 1.00 WIB. (Humas Polres Metro Jakarta Selatan)
jpnn.com - JAKARTA - Kebakaran terjadi di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Minggu (10/9) dini hari, sekitar pukul 01.00 WIB.
Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Purwanta mengatakan, saat ini, polisi dan pemadam kebakaran sudah berada di tempat kejadian perkara.
"Kebakaran di Mabes Polri, tepatnya ATM Bank Mandiri. Sementara api sudah bisa dipadamkan," kata Purwanta dalam keterangan persnya.
Belum diketahui penyebab pasti si jago merah melahap ATM Mandiri tersebut.
Dia juga belum bisa menaksir kerugian materi akibat kebakaran. Beruntung, kebakaran yang terjadi dini hari ini saat tak banyak aktivitas di sekitar Mabes.
"Korban jiwa nihil," tandas dia.(Mg4/jpnn)
Baca Juga:
JAKARTA - Kebakaran terjadi di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Minggu (10/9) dini hari, sekitar pukul 01.00 WIB. Kasubag Humas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?