Ada Kekuatan Liar yang Coba Pisahkan Mega-Jokowi

jpnn.com - JAKARTA - Joko Widodo tak mungkin menduduki kursi RI 1 hanya dengan dukungan relawan semata. Peran partai pengusung tetap tidak boleh diremehkan.
"Partai berhak mencalonkan. Artinya, kalau pak Jokowi tidak dapat restu dari Megawati, nggak bisa jadi presiden," kata pakar psikologi Universitas Indonesia, Dewi Haroen saat diskusi mingguan di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (11/4).
Sementara, ada survei di masyarakat yang menyimpulkan Jokowi seharusnya memimpin PDI Perjuangan.
"Sakit kan (Megawati) padahal dulu ia berdarah-darah memperjuangkan PDI saat 1996 lalu," imbuhnya.
Ia curiga ada kekuatan liar yang coba memisahkan Jokowi dengan Megawati. Jokowi semestinya menyadari bahwa kekuatan riil pendukungnya di politik adalah PDIP. Karena kesetiaan PDIP sudah terbukti dengan memenangkan Pilpres 2014 lalu.
"Tinggal presiden coba mendatangi, perbaiki hubungan Mega," saran Dewi.
Lebih lanjut ia menilai pidato Megawati saat pembukaan Kongres IV PDIP di Bali, Kamis (9/4) lalu, bukan untuk menyentil Jokowi langsung.
"Justru ia (Mega) ngomong kepada penumpang gelapnya. Orang-orang yang tidak bisa membangun partai tapi ikut di tikungan," tukasnya. (wid/RMOL)
JAKARTA - Joko Widodo tak mungkin menduduki kursi RI 1 hanya dengan dukungan relawan semata. Peran partai pengusung tetap tidak boleh diremehkan.
- Jaksa KPK Ungkap Selain Mbak Ita, Iswar Aminuddin Dapat Jatah
- Konon, ASN yang Mau Pindah ke IKN Bakal Terima Tunjangan Khusus
- Heikal Safar Puji Komitmen Mendiang Paus Fransiskus Terhadap Perdamaian Dunia
- Seluruh Pekerja yang Terlibat Dalam MBG Dapat Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
- Rakernas IKA SKMA Bahas Rekomendasi Dukung Swasembada Pangan & Pengelolaan SDA Berkelanjutan
- Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, 863.993 Honorer Bersaing Ketat, Cek Kuotanya