Ada Kompetisi Lagi, Pemain Persib Kompak Ucapkan Alhamdulillah

jpnn.com - BANDUNG - Penggawa Persib Bandung menyambut gembira laga persahabatan kontra Arema Cronous dan Piala Indonesia Satu.
"Alhamdulillah. Semoga lancar dan tidak ada perubahan lagi," harap Hariono lewat pesan elektronik, kemarin (29/7).
Hariono mengaku, masih sering melakukan latihan bersama rekan-rekannya sejak tidak ada lagi kompetisi di Indonesia. Jadi, dia tak merasa terlalu khawatir jika kondisi fisiknya turun drastis.
"Siap enggak siap, saya siapkan diri," ungkapnya.
Senada dengan Hariono, pemain asing yang dipertimbangkan untuk kembali memperkuat Maung Bandung, Ilija Spasojevic menyatakan kesiapannya untuk kembali menjadi mesin gol Persib.
“Seperti yang saya sudah sampaikan sebelumnya, saya siap dipanggil jika dibutuhkan," ucapnya.
Pemain asal Montenegro yang masih menetap di Bandung itu bahkan sudah tak sabar untuk berkumpul bersama Hariono dkk. Persib sendiri rencananya akan mulai menggeber latihan Senin (3/8).
“Saya sudah tidak sabar lagi untuk berkumpul sama teman-teman," akunya.
BANDUNG - Penggawa Persib Bandung menyambut gembira laga persahabatan kontra Arema Cronous dan Piala Indonesia Satu. "Alhamdulillah.
- Bermain Moncer-Cetak 35 Poin, Megawati Hangestri Pertiwi Mengaku Belum Maksimal
- Pramono Anung Berupaya Menjadikan Jakarta Kota Ramah Pelari Maraton Dunia
- Andakara Prastawa dan Rifda Irfanaluthfi Cari Solusi Terbaik dalam Penanganan Cedera
- Tanpa Zheng/Huang, Ganda Campuran China di All England Tetap Mengerikan
- Tembus Semifinal All England 2025, Sabar/Reza Buka Asa Lanjutkan Dominasi Ganda Putra
- FP1 MotoGP Argentina: Marquez Paling Kencang, Pecco ke-16